KONECRANES BIDIK PERTUMBUHAN 15 PERSEN PER TAHUN

Meningkat 2 persen hingga 3 persen dalam kurun waktu tiga tahun ke depan. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Seiring meningkatnya investasi di sektor manufaktur di Indonesia belakangan ini, memacu PT Konecranes Indonesia untuk mendongkrak penjualan mesin pengangkutnya (crane) menjadi sebesar 15 persen per tahun.

Tahun lalu, unit usaha Konecranes Group Finlandia itu hanya menjual sekitar 200 unit per tahun bagi sektor industri, seperti baja, otomotif, dan kertas.

Menurut Phillipe Richard, Country Director Konocranes Indonesia, sampai saat ini, kontribusi Konecranes Indonesia pun terbilang masih kecil (1 persen) terhadap total pendapatan Konecranes Group.

Kelak, dengan target pertumbuhan penjualan sebesar 15 persen, prosentase andil tersebut diproyeksikan meningkat menjadi 2 persen hingga 3 persen dalam kurun waktu tiga tahun ke depan.

Ditambahkan, pada tahun lalu, Konecranes Group berhasil mencetak penjualan global hingga 2,2 miliar Euro dengan pertumbuhan penjualan beberapa tahun terakhir mencapai 14 persen per tahun.

Dalam kondisi tersebut, kawasan Asia mampu memberikan kontribusi sampai dua pertiga dari total pendapatan Konecranes Group.

Konecranes Indonesia menawarkan beragam jenis crane dengan merek Konecranes. Produk crane itu, antara lain, mencakup over head crane, hoist crane, general crane, wire rope hoists, dan manual chain hoist.

Selain itu, Konecranes Indonesia juga menyediakan electric chain hoist, port crane, forklip, reach stacker, lifttrucks, dan top loader. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

GENJOT KONTRIBUSI HOTEL, SANTIKA OPERASIKAN AMARIS HOTEL SATRIO KUNINGAN – JAKARTA
BERITA

GENJOT KONTRIBUSI HOTEL, SANTIKA OPERASIKAN AMARIS HOTEL SATRIO KUNINGAN – JAKARTA

(Berita-Bisnis) - Dalam tempo tiga bulan terakhir, terhitung sejak medio Januari lalu, kesibukan yang luar biasa tampak melanda aktifitas PT...
INCAR BISNIS TAMBANG, SUCOFINDO HADIRKAN LABORATORIUM DI SAMARINDA
BERITA

INCAR BISNIS TAMBANG, SUCOFINDO HADIRKAN LABORATORIUM DI SAMARINDA

(Berita-Bisnis) - Dinamika bisnis batubara dan mineral terpadu sektor hulu yang berkembang menjadi alasan bagi PT Sucofindo (Persero) untuk menghadirkan...
TAHUN DEPAN, GRAHA LAYAR PRIMA TAMBAH BIOSKOP
BERITA

TAHUN DEPAN, GRAHA LAYAR PRIMA TAMBAH BIOSKOP

(Berita-Bisnis) - Bila tak ada aral melintang, maka sepanjang tahun depan, PT Graha Layar Prima Tbk akan menghadirkan delapan bioskop...
INCAR PELANGGAN BARU, INDOSAT TAWARKAN SUPER BONUS BLACKBERRY
BERITA

INCAR PELANGGAN BARU, INDOSAT TAWARKAN SUPER BONUS BLACKBERRY

(Berita-Bisnis) - Guna memberikan pilihan paket komunikasi yang super hemat dan super lengkap kepada pelanggannya, PT Indosat Tbk. menawarkan Super...
MABUA HARLEY TAWARKAN VARIAN BARU DAN TAMBAH DEALER
BERITA

MABUA HARLEY TAWARKAN VARIAN BARU DAN TAMBAH DEALER

(BeritaBisnis) - Tahun 2012, PT Mabua Harley-Davidson akan menawarkan seri edisi terbatas The V-Rod 10th Anniversary Edition. Namun, jumlah yang...
SAMBUT LIBUR AKHIR TAHUN, SHERATON MEDIA HOTEL GELAR PAKET KAMAR DAN KULINER
BERITA

SAMBUT LIBUR AKHIR TAHUN, SHERATON MEDIA HOTEL GELAR PAKET KAMAR DAN KULINER

(BeritaBisnis) - Guna memberikan pengalaman istimewa kepada tamu sekaligus menyambut liburan akhir tahun, Sheraton Media Hotel & Towers Jakarta meluncurkan...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia