LABA BERSIH TAKSI EXPRESS Rp 60,5 MILIAR

Memberikan dorongan motivasi kepada pengemudi lain untuk selalu menunjukkan kinerja positif. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Bagi PT Express Transindo Utama Tbk -pengelola armada taksi Express- peran supir sebagai aset strategis mendapat perhatian utama.

Buktinya, Express Transindo Utama menggelar ajang Pemilihan Sopir atau Awak Kendaraan Angkutan Umum Teladan yang diadakan di tingkat kota maupun provinsi. Hasilnya, tiga juru mudi dari Banten, Jawa Barat, dan Nusa Tenggara Barat terpilih sebagai pemenang.

Kelak, ketiganya akan berpartisipasi dalam kompetisi serupa di tingkat nasional.

Menurut Herwan Gozali, Direktur Operasional Express Transindo Utama, ajang pemilihan itu merupakan sarana pembuktian bahwa pelatihan yang diberikan kepada para pengemudi dapat terlaksana dengan baik.

Ditambahkan, ajang tersebut juga mampu memberikan dorongan motivasi kepada pengemudi lain untuk selalu menunjukkan kinerja positif dan berprestasi dalam wilayah operasinya masing-masing.

Sebuah kondisi baik yang pada giliran berikutnya berdampak pada kinerja keuangan Express Transindo Utama selama semester pertama tahun ini.

Per akhir Juni lalu, Express Transindo Utama sukses meraup pendapatan sebanyak Rp 331,3 miliar atau meningkat sebesar 40 persen jika dibandingkan dengan pencapaian pada periode sama tahun lalu.

Dan, 8.800 unit armada taksi reguler Express masih tercatat sebagai kontributor utama pendapatan dengan andil sebanyak 84 persen. Sisanya berasal dari layanan value added transportation business yang didominasi oleh kendaraan limosin yang beroperasi di Jakarta, Bandung, Bali, dan Lombok.

Di saat yang sama, laba bersih yang ditorehkan sebesar Rp 60,5 miliar. Pencapaian ini lebih tinggi 54 persen ketimbang laba bersih yang dikumpulkan sepanjang semester pertama tahun 2012 yang senilai Rp 39 miliar.

Express Transindo Utama mengklaim, perolehan laba bersih tersebut melebihi target yang ditetapkan sebelumnya, yakni Rp 59 miliar. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

LIPPO LAKSANAKAN TOPPING OFF THE NEW ROYAL St. MORITZ
BERITA

LIPPO LAKSANAKAN TOPPING OFF THE NEW ROYAL St. MORITZ

(Berita-Bisnis) - PT Lippo Karawaci Tbk. melaksanakan topping off menara apartemen mewah The New Royal Suite Tower yang dibangun di...
INFINITE STUDIO 10 HEKTAR DIBUKA AKHIR NOVEMBER
BERITA

INFINITE STUDIO 10 HEKTAR DIBUKA AKHIR NOVEMBER

(BeritaBisnis) - Akhir November 2011, Infinite Frameworks Group mengoperasikan Infinite Studio, studio film terbesar dengan luas 10 hektar.Studio film tersebut...
GENJOT PELANGGAN ANDROID, TELKOMSEL HADIRKAN GALAXY PLAN
BERITA

GENJOT PELANGGAN ANDROID, TELKOMSEL HADIRKAN GALAXY PLAN

(Berita-Bisnis) - Khusus untuk pengguna Samsung, mulai hari ini, PT Telkomsel secara resmi menghadirkan paket data dengan nama Galaxy Plan....
KEBAB BABA RAFI HADIR DI YIWU, TIONGKOK
BERITA

KEBAB BABA RAFI HADIR DI YIWU, TIONGKOK

(Berita-Bisnis) - Pelan tapi pasti, sayap bisnis PT Baba Rafi Indonesia semakin terentang jauh hingga ke Tiongkok. Persisnya, lewat pembukaan...
SURYA SEMESTA MASUKI BUDGET HOTEL
BERITA

SURYA SEMESTA MASUKI BUDGET HOTEL

(BeritaBisnis) - Karawang dan Surabaya menjadi incaran pertama bagi PT Surya Semesta Internusa Tbk. untuk mengembangkan budget hotel alias hotel...
BEST WESTERN GELAR SOFT OPENING BEST WESTERN COCO PALU
BERITA

BEST WESTERN GELAR SOFT OPENING BEST WESTERN COCO PALU

(Berita-Bisnis) - Dibanding beberapa tahun lalu, kesibukan yang luar biasa tampaknya menghinggapi Best Western Hotels & Resorts Area Development Office...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia