
Mulai dari peningkatan brand awareness, menggenjot penetrasi, akuisisi konsumen baru hingga mendorong penjualan. Maklumlah, dalam pelaksanaannya, program edukasi cenderung lebih mampu memberikan nilai tambah yang diinginkan konsumen.
Dalam hal ini, PT Cerebos Indonesia bisa dijadikan contoh. Buktinya, pada 18–24 Mei mendatang, pemasar suplemen kesehatan Brand’s® Saripati Ayam ini akan menyelenggarakan Jakarta Health Week yang disebut sebagai sarana untuk menyebarkan inspirasi gaya hidup sehat.
Kata Agus Setio Joewono, VP & General Manager Cerebos Indonesia, selain menyajikan pameran, Jakarta Health Week juga menghadirkan talkshow plus pemberian penghargaan kepada para individu yang dinilai sebagai inspirator kesehatan.
Ditambahkan pula, khusus untuk pemberian penghargaan dengan tajuk Brand’s® Health Award itu, pihaknya membaginya dalam beberapa kategori, yaitu Healthy Living Celebrity, Healthy Inspirational Figure, Influential Health Community, Innovative Health Solution, Health Netizen Award serta Noble Award For Jakarta Health Promoter.
Dan, asal tahu saja, selama Jakarta Health Week berlangsung, Cerebos Indonesia juga akan memaparkan program yang dapat membantu mewujudkan hidup yang lebih sehat yang ditujukan kepada kalangan profesional di Jakarta.
Pasalnya, beberapa waktu sebelumnya, Cerebos Indonesia telah menggelar Jakarta Professional Health Index yang berupaya mempelajari pola aktivitas lebih dari seribu profesional yang tinggal di Jabodetabek dan bekerja di pusat kota Jakarta.
Bersamaan dengan itu, riset yang sama juga mempelajari persepsi responden tentang hidup sehat. Artinya, dengan mengunjungi Jakarta Health Week, Cerebos Indonesia berharap para profesional dapat memetik manfaat berkaitan dengan gaya hidup sehat.
Dalam catatan Berita-Bisnis, Cerebos Indonesia merupakan bagian dari Cerebos Pacific Limited yang bernaung di bawah Suntory Holdings Limited (Suntory Group).
Dan, hingga tahun lalu, Cerebos Pacific Limited diketahui berhasil memasarkan lebih dari 150 juta botol Brand’s® Saripati Ayam di Thailand, Taiwan, Singapura, Malaysia, Hong Kong, Tiongkok, dan Indonesia.
Di sisi lain, Cerebos Indonesia juga memasarkan suplemen kesehatan bernama Brand’s® Bird’s Nest yang berasal dari sarang burung walet serta diklaim bebas bahan pengawet di pasar domestik. (BB/as/Luki)