• BERANDA
  • BERITA
  • LEWAT PERMATA FAMILLIONAIRE, PERMATABANK INCAR Rp 4 TRILIUN

LEWAT PERMATA FAMILLIONAIRE, PERMATABANK INCAR Rp 4 TRILIUN

Akuisisi nasabah baru ditargetkan hingga 25 persen. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Dengan mengusung tema ‘Untuk Anda dan Keluarga’, PT Bank Permata Tbk. (PermataBank) kembali menghadirkan Permata Famillionaire mulai dari tanggal 1 Mei 2012 sampai 31 Agustus 2012.

Permata Famillionaire kali ini menyediakan tiga program menarik, antara lain, undian berhadiah uang tunai total Rp 8 miliar yang diundi setiap bulannya dengan nilai Rp 2 miliar kepada 1.008 pemenang.

Program lainnya adalah bonus bunga hingga dua persen untuk produk tabungan dan giro tertentu plus pemberian hadiah langsung.

Menurut Lauren Sulistiawati, Direktur Retail Banking PermataBank, pihaknya menargetkan Permata Famillionaire bakal mampu meningkatkan akuisisi nasabah baru sebesar 20 hingga 25 persen.

Adapun peningkatan dana pihak ketiga (tabungan dan giro) diproyeksikan sebanyak Rp 4 triliun.

Hingga akhir Maret 2012, PermataBank tercatat telah berhasil menghimpun dana pihak ketiga sebanyak Rp 79,7 triliun yang bersumber dari tabungan sebesar Rp 16,7 triliun, giro (Rp 16,3 triliun) dan sisanya berasal dari deposito.

Pada periode yang sama, PermataBank sukses mencatat laba sebelum pajak sebanyak Rp 457 miliar atau meningkat sembilan persen dibanding periode yang sama tahun lalu. Hal sama terjadi pada pendapatan PermataBank yang meningkat hingga Rp 1,593 triliun (naik 37 persen ketimbang tahun 2011). (BB/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

HINO LUNCURKAN TRUK BARU SENILAI Rp 769 JUTA
BERITA

HINO LUNCURKAN TRUK BARU SENILAI Rp 769 JUTA

(Berita-Bisnis) - Dengan mengusung keunggulan hemat konsumi bahan bakar, handal serta sesuai dengan kebutuhan pasar di Indonesia, PT Hino Motors...
JARING MAHASISWA UGM, BRI SELENGGARAKAN BRI WIRAUSAHA RAKYAT
BERITA

JARING MAHASISWA UGM, BRI SELENGGARAKAN BRI WIRAUSAHA RAKYAT

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka meningkatkan jumlah wirausaha di Indonesia, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. meluncurkan program BRI Wirausaha Rakyat. (lebih…)
ICHI TAN INDONESIA GELAR MENDADAK JUTAWAN
BERITA

ICHI TAN INDONESIA GELAR MENDADAK JUTAWAN

(Berita-Bisnis) - Sulit untuk dibantah, dengan pertumbuhan rerata 13-14 persen per tahunnya, pentas bisnis produk teh siap minum (ready-to-drink/RTD) di...
KANMO RETAIL BUKA GERAI KE-2 WILIO DI GRAND INDONESIA
BERITA

KANMO RETAIL BUKA GERAI KE-2 WILIO DI GRAND INDONESIA

(Berita-Bisnis) - Keputusan Kanmo Retail Group untuk mulai merambah ranah bisnis distribusi ritel sejak 2005, sepertinya mampu membuahkan hasil yang...
JURUS DANAMON UNTUK KARTU BARUNYA
MARKETING

JURUS DANAMON UNTUK KARTU BARUNYA

(Berita-Bisnis) - Pertengahan Maret lalu, persisnya pada Minggu 11 Maret 2012, tim Consumer Banking Bank Danamon secara serentak berada di...
NISSAN TAMBAH EMPAT DILER UNTUK TOPANG PENJUALAN
BERITA

NISSAN TAMBAH EMPAT DILER UNTUK TOPANG PENJUALAN

(Berita-Bisnis) - Guna mendukung pencapaian target penjualan 90 ribu unit mobil sepanjang tahun ini, PT Nissan Motor Indonesia pun segera...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia