LION AIR BANGUN LION CITY DI BALARAJA

Memproyeksikan peningkatan jumlah penumpang lebih dari 33 juta penumpang. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Medio Oktober tahun depan, PT Lion Mentari Airlines -pengelola maskapai penerbangan Lion Air- bakal mulai mengoperasikan kawasan terpadu bernama Lion City di Telaga Bestari, Balaraja, Banten.

Kawasan seluas 30 hektar yang mencakup hunian, mess pramugari dan pramugara serta area perkantoran tersebut dibangun dengan dana investasi sebanyak Rp 500 miliar.

Menurut Edward Sirait, Direktur Umum Lion Mentari Airlines, pihaknya membangun Lion City sebagai sarana untuk meningkatkan kinerja sumber daya manusia Lion Air.

Pasalnya, segala fasilitas yang hadir di Lion City disebut bakal diberikan secara gratis kepada karyawan.

Selain merancang 10 hektar lahan sebagai area pembangunan kurang lebih seribu unit hunian, Lion Mentari Airlines menyediakan lahan seluas 7 hektar untuk dikembangkan sebagai mess pramugari dan pramugara yang memiliki daya tampung sebesar 1200 unit. Adapun area perkantoran dikembangkan di atas lahan seluas 13 hektar.

Lion City yang telah dibangun sejak tahun lalu, juga akan diramaikan dengan beragam fasilitas, seperti sarana pendidikan, sarana pelatihan untuk karyawan, sarana kesehatan maupun sarana olahraga.

Selama tahun 2013, dengan beroperasinya Batik Air (anak usaha Lion Mentari Airlines untuk segmen full service), Lion Mentari Airlines memproyeksikan peningkatan jumlah penumpang Lion Group lebih dari 10 persen atau lebih dari 33 juta penumpang.

Di saat yang sama, Lion Mentari Airlines juga berniat mendatangkan 36 pesawat yang terdiri dari 30 unit seri Boeing dan 6 unit pesawat ATR yang diperuntukan bagi Wings Air (anak usaha Lion Mentari Airlines).

Hingga akhir Desember 2012, Lion Mentari Airlines berambisi menerbangkan 30 juta penumpang. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

GARAP SEGMEN MUDA, EXCELSO PERKENALKAN MENU BARU
BERITA

GARAP SEGMEN MUDA, EXCELSO PERKENALKAN MENU BARU

(Berita-Bisnis) - Dengan mengajak pelanggannya untuk mulai mencintai gaya hidup sehat, PT Excelso Multi Rasa -pengelola gerai kopi Excelso- resmi...
GARAM PIRAMIDA NEO LOGIS BERJAYA DI JEPANG
BERITA

GARAM PIRAMIDA NEO LOGIS BERJAYA DI JEPANG

(Berita-Bisnis) - Dengan mengusung merek dagang Laut Bali, Super Tejakula, dan Pryramidion, PT Neo Logis Surabaya berencana mengekspor 1,4 ton...
TINGKATKAN VOLUME TRANSAKSI, BNI SELENGGARAKAN REDEMPTION BNI REWARD POINTS
BERITA

TINGKATKAN VOLUME TRANSAKSI, BNI SELENGGARAKAN REDEMPTION BNI REWARD POINTS

(Berita-Bisnis) - Mulai dari tanggal 1 hingga 29 Februari 2012, PT Bank Negara Indonesia Tbk. menggelar Redemption BNI Reward Points...
MERCK TINGKATKAN KEPEDULIAN MELALUI KLIK HATI MERCK
BERITA

MERCK TINGKATKAN KEPEDULIAN MELALUI KLIK HATI MERCK

(Berita-Bisnis) - Hingga tanggal 22 Juni mendatang, PT Merck Tbk -dikenal luas dengan nama Merck Indonesia- masih memberikan kesempatan bagi...
GANDENG MONDIAL RISJAD, LOTTERIA BAKAL HADIR DI INDONESIA
BERITA

GANDENG MONDIAL RISJAD, LOTTERIA BAKAL HADIR DI INDONESIA

(Berita-Bisnis) - Dengan menggandeng PT Mondial Risjad Fastama Indonesia, Lotteria -anak usaha Lotte Group yang bergerak di bidang sajian fast...
TINGKATKAN NILAI TAMBAH, TAKSI EXPRESS SEDIAKAN WIFI GRATIS
BERITA

TINGKATKAN NILAI TAMBAH, TAKSI EXPRESS SEDIAKAN WIFI GRATIS

(Berita-Bisnis) - Setelah merilis layanan pemesanan jasa penyewaan mobil, bus hingga limusin via situs Tiket.com pada akhir medio November lalu,...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia