• BERANDA
  • BERITA
  • LOUVRE GELAR SOFT OPENING GOLDEN TULIP ESSENTIAL PEKANBARU

LOUVRE GELAR SOFT OPENING GOLDEN TULIP ESSENTIAL PEKANBARU

Menawarkan good place, good ambience, dan good food. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Perlahan tapi pasti, manajemen perhotelan Louvre Hotels Group semakin menambah jumlah kamar kelolaannya di pasar domestik.

Buktinya, pada pekan terakhir Januari lalu serta melalui merek Golden Tulip Essential, Louvre Hotels Group resmi menggelar seremoni soft opening Golden Tulip Essential Pekanbaru yang terletak di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru, Riau.

Alhasil, dengan beroperasinya hotel bintang tiga yang dikembangkan oleh PT Pekanbaru Permai Propertindo itu, Louvre Hotels Group pun kini mengelola 4 aset properti yang mengibarkan brand Golden Tulip Essential di Indonesia.

Adapun tiga hotel lainnya adalah Golden Tulip Essential Denpasar, Golden Tulip Essential Tangerang, dan Golden Tulip Essential Belitung.

Kata General Manager Golden Tulip Essential Pekanbaru, Tomy Yovan Andriansyah, pada tahap awal, hotel anyar yang menawarkan good place, good ambience, dan good food, ini beroperasi terlebih dahulu dengan 51 kamar yang tersebar di 3 lantai.

Kelak, pada medio April 2017, seluruh kamar Golden Tulip Essential Pekanbaru yang mencapai 153 unit diharapkan bisa dibuka untuk para tamu yang menginap.

Lantas, untuk menyemarakkan pembukaannya, Golden Tulip Essential Pekanbaru tak lupa memberikan promo harga spesial senilai Rp 450 ribu bagi tamu yang menginap selama dua malam plus memperoleh voucher makan-minum sebesar Rp 200 ribu.

Berita-Bisnis mencatat, hingga akhir tahun lalu, Louvre Hotels Group sudah mengoperasikan 14 aset properti via merek Golden Tulip, Tulip Inn, dan Royal Tulip di pasar domestik.

Ambil contoh, Golden Tulip. Lewat brand ini, Louvre Hotels Group mengoperasikan Golden Tulip Pontianak, Golden Tulip Jineng Resort Kuta, Golden Tulip Devins Seminyak, Golden Tulip Galaxy Banjarmasin, Golden Tulip Mataram Lombok, Golden Tulip Bay View Hotel & Convention Bali, dan Golden Tulip Holland Resort Malang.

Sementara dari merek Royal Tulip, Louvre Hotels Group mengelola Royal Tulip Bandung, Royal Tulip Gunung Geulis Bogor, Royal Tulip Saranam Resort & Spa Tabanan, serta Royal Tulip Visesa Ubud.

Ke depan, jika tak ada halangan, Louvre Hotels Group dipastikan bakal mengoperasikan Golden Tulip Pekanbaru (140 kamar) yang juga dibangun oleh Pekanbaru Permai Propertindo serta terletak tak jauh dari Golden Tulip Essential Pekanbaru.

Patut diketahui pula, di atas lahan seluas 6,2 hektar yang berada di bilangan Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru, Pekanbaru Permai Propertindo sedang mengembangkan sebuah superblok (Pekanbaru Park) yang diramaikan dengan kehadiran hotel, pusat perbelanjaan, SOHO, plus hunian.

Pekanbaru Permai Propertindo (sebagian sahamnya dikuasai PT PP Properti Tbk) sendiri memproyeksikan pengembangan seluruh kawasan tersebut bakal selesai tiga tahun mendatang. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

GLOBAL LAND SIAP BANGUN 6 GEDUNG
BERITA

GLOBAL LAND SIAP BANGUN 6 GEDUNG

(Berita-Bisnis) - Tahun ini, PT Global Land Development Tbk. -lengan bisnis properti Grup MNC- bakal membangun enam gedung perkantoran. (lebih…)
SMR GROUP TAWARKAN KLASTER BARU BALIKPAPAN REGENCY
BERITA

SMR GROUP TAWARKAN KLASTER BARU BALIKPAPAN REGENCY

(Berita-Bisnis) - Pelan tapi pasti, SMR Group mengembangkan bisnis propertinya di Kalimantan Timur. (lebih…)
MAYAPADA BANGUN MAYAPADA HOSPITAL DI JAKARTA GARDEN CITY
BERITA

MAYAPADA BANGUN MAYAPADA HOSPITAL DI JAKARTA GARDEN CITY

(Berita-Bisnis) - Sulit untuk disangkal, simbiosa mutualisme sejatinya masih merupakan prinsip dasar relasi yang ampuh, dari masa ke masa, yang...
FIRST MEDIA RAIH SERVICE QUALITY AWARD 2017
BERITA

FIRST MEDIA RAIH SERVICE QUALITY AWARD 2017

(Berita-Bisnis) - Ikhtiar yang kerap disampaikan oleh PT Link Net Tbk -populer dengan label First Media- untuk selalu memberikan layanan...
XL DAN ADNAN TARGETKAN JUAL 300 RIBU UNIT MODEM TIGA FUNGSI
BERITA

XL DAN ADNAN TARGETKAN JUAL 300 RIBU UNIT MODEM TIGA FUNGSI

(BeritaBisnis) - Bersama prinsipal lokal Adnan, PT XL Axiata Tbk. menghadirkan modem Advan Jetzkadabra seri DT8.Selain berfungsi sebagai modem yang...
ACHIEVING SALES TARGET
EVENT

ACHIEVING SALES TARGET

By INTIMARK (lebih…)

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia