LUNCURKAN BERAGAM PROGRAM, RIDER PACU BISNIS

Mengincar pertumbuhan bisnis sebesar 40 persen sepanjang tahun ini. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Tahun ini, jajaran manajemen PT Rider Indonesia -produsen pakaian dalam merek Rider- tampaknya bakal semakin sibuk.

Pasalnya, hingga akhir medio Desember mendatang, Rider Indonesia telah mematok target baru yang lebih tinggi bila dibandingkan dengan realisasi tahun lalu.

Untuk itu, bila tak ada halangan, Rider Indonesia akan menggelar program tukar celana dalam pria yang rusak dengan produk Rider yang baru pada pertengahan tahun nanti.

Di sisi lain, Rider Indonesia juga bakal menyelenggarakan program edukasi tentang penggunaan pakaian dalam yang benar kepada siswa SD hingga SMA di berbagai kota di Indonesia.

Dan, bersamaan dengan itu, Rider Indonesia pun tak akan lupa membagikan 10 ribu pakaian dalam secara gratis kepada para pelajar di Jakarta, Bandung, Semarang, dan Surabaya.

Kata Unang Toto Handiman, Chief Manager Rider Indonesia, semua aktivitas pemasaran di atas sejatinya dihadirkan untuk mendukung tercapainya pertumbuhan bisnis sebesar 40 persen sepanjang tahun ini.

Yang ter-anyar, Rider Indonesia baru saja menyelesaikan pelaksanaan program berhadiah dengan nilai total sebesar Rp 600 juta.

Rider Indonesia menegaskan, program tersebut memperoleh respon sangat positif dari konsumen lantaran mampu menghimpun lebih dari 50 ribu amplop program Draw & Win Rider yang berasal dari berbagai daerah, seperti Jakarta, Semarang, Medan, Bandung, Palembang, Surabaya, dan beberapa wilayah di Indonesia bagian Timur.

Rider Indonesia juga mengklaim bahwa sampai saat ini merupakan perusahaan domestik terdepan dalam hal produksi pakaian dalam pria. Tahun lalu saja misalnya, Rider Indonesia sudah memproduksi 3 juta lusin pakaian dalam. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

ARTHA DEBANG BANGUN APARTEMEN LOW-RISE PERTAMA DI BEKASI
BERITA

ARTHA DEBANG BANGUN APARTEMEN LOW-RISE PERTAMA DI BEKASI

(Berita-Bisnis) - Sepak terjang PT Artha Debang, developer terkemuka di Medan, Sumatera Utara, kini semakin berkembang seiring rencananya untuk membangun...
BIDIK Rp 400 MILIAR, MIDEA MULAI PASARKAN PRODUK SMALL APPLIANCES
BERITA

BIDIK Rp 400 MILIAR, MIDEA MULAI PASARKAN PRODUK SMALL APPLIANCES

(Berita-Bisnis) - Pentas bisnis home appliances di Indonesia tampaknya bakal semakin semarak sepanjang tahun ini. Hal itu erat kaitannya dengan...
GLAXOSMITHKLINE HADIRKAN DUA VARIAN BARU SENSODYNE
BERITA

GLAXOSMITHKLINE HADIRKAN DUA VARIAN BARU SENSODYNE

(Berita-Bisnis) - PT Sterling Products Indonesia, produsen produk farmasi GlaxoSmithKline, meluncurkan varian baru pasta gigi Sensodyne Rapid Relief. Dua varian...
BANK EKONOMI BAKAL BUKA TIGA KANTOR CABANG BARU
BERITA

BANK EKONOMI BAKAL BUKA TIGA KANTOR CABANG BARU

(Berita-Bisnis) - Setelah membuka kantor cabang baru di Purwokerto dan Pati pada awal tahun ini, PT Bank Ekonomi Raharja Tbk...
LEWAT MECHANIC CHILDREN SCHOOLARSHIP, ARTHA PERMAI KENCANA KEMBANGKAN BISNIS PELUMASNYA
BERITA

LEWAT MECHANIC CHILDREN SCHOOLARSHIP, ARTHA PERMAI KENCANA KEMBANGKAN BISNIS PELUMASNYA

(Berita-Bisnis) - Paradigma yang menempatkan front liner sebagai aset vital dalam mata rantai pelayanan sesungguhnya sudah diketahui secara meluas. (lebih…)
DENGAN BOLT SLIM, INTERNUX BIDIK 500 RIBU PELANGGAN BARU
BERITA

DENGAN BOLT SLIM, INTERNUX BIDIK 500 RIBU PELANGGAN BARU

(Berita-Bisnis) - Perangkat mobile Wi-Fi merek Bolt yang menawarkan akses internet 4G LTE kreasi PT Internux sepertinya mendapatkan respon yang...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia