MATAHARI BUKA HYPERMART G7 DI DEPOK TOWN SQUARE

Menawarkan pengalaman belanja yang lebih baik sekaligus nyaman. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Rencana PT Matahari Putra Prima Tbk untuk merenovasi berbagai gerai Hypermart menjadi gerai belanja keluarga yang mengusung konsep G-7, tetap berlanjut sampai saat ini.

Yang terbaru, persisnya pada akhir pekan lalu, Matahari Putra Prima menghadirkan gerai tersebut di pusat perbelanjaan Depok Town Square, Depok, Jawa Barat.

Kata Danny Kojongian, Director Communications and Public Relations Matahari Putra Prima, hingga saat ini, Hypermart Depok Town Square merupakan gerai ke-20 yang sudah menerapkan konsep G-7.

Dijelaskan pula, konsep tersebut pada intinya menawarkan pengalaman belanja yang lebih baik sekaligus nyaman.

Pasalnya, via konsep tadi, beberapa fitur baru pun dipastikan hadir, seperti lorong yang lebih luas, jenis rak gondola yang baru, area produk segar yang luas plus digunakannya lampu LED eco-friendly serta signage eksterior yang modern.

Matahari Putra Prima menginformasikan, untuk mengimplementasikan konsep G-7 di Hypermart Depok Town Square, pihaknya memerlukan waktu sampai tiga bulan. Dan, asal tahu saja, selama waktu itu, gerai yang sama sempat ditutup.

Berita-Bisnis mencatat, gerai perdana Hypermart yang memanfaatkan konsep G-7 adalah Hypermart yang berlokasi di kawasan Cyberpark, Lippo Karawaci Utara, Tangerang, pada pertengahan Desember 2014.

Setelah itu, upaya peningkatan layanan terhadap para pelanggan ini, terus berlangsung. Pada awal Juli 2015 misalnya, setelah diperbaharui kurang lebih 2,5 bulan, Matahari Putra Prima mengoperasikan kembali gerai Hypermart G-7 di Mall Bali Galeria, Kuta, Bali.

Patut juga diketahui, dari awal tahun hingga akhir Juni 2015, Matahari Putra Prima yang ditopang 111 gerai Hypermart, 71 gerai Foodmart, dan 106 gerai Boston Health & Beauty, berhasil membukukan penjualan bersih sebanyak Rp 6,9 triliun.

Pencapaian ini sendiri setara peningkatan sebesar 6,6 persen bila dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya yang senilai Rp 6,42 triliun. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

BANTU MASYARAKAT, SIDO MUNCUL WUJUDKAN DESA REMPAH
BERITA

BANTU MASYARAKAT, SIDO MUNCUL WUJUDKAN DESA REMPAH

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka membantu peningkatan daya beli masyarakat yang tinggal di sekitar pabriknya, PT Industri Jamu dan Farmasi Sido...
GELAR MISI SOSIAL, CIGNA BANGUN RUMAH SEHAT DI BALI
BERITA

GELAR MISI SOSIAL, CIGNA BANGUN RUMAH SEHAT DI BALI

(Berita-Bisnis) - Dikemas sebagai bagian dari program Recognition Built Trip, Yayasan Cigna dan Cigna Corporation menyediakan enam rumah sehat dan...
PACU LINI BISNIS CONSUMER LIFESTYLE, PHILIPS LANSIR EMPAT PRODUK BARU
BERITA

PACU LINI BISNIS CONSUMER LIFESTYLE, PHILIPS LANSIR EMPAT PRODUK BARU

(Berita-Bisnis) - Upaya PT Philips Indonesia untuk memacu performa kategori produk consumer lifestyle-nya, sepertinya tidak akan pernah berhenti. (lebih…)
BLISS GROUP KEMBANGKAN BLISS VILLAGE AMBON
BERITA

BLISS GROUP KEMBANGKAN BLISS VILLAGE AMBON

(Berita-Bisnis) - Kiprah Bliss Group Inc. di pentas bisnis properti di Ambon tampaknya semakin kokoh dengan rencana pengembangan tahap ketiga...
RAMAYANA PRIME KEDUA HADIR DI CIBUBUR
BERITA

RAMAYANA PRIME KEDUA HADIR DI CIBUBUR

(Berita-Bisnis) - Dinamisnya perilaku konsumen saat ini tentu saja wajib menjadi bahan rujukan bagi para pelaku usaha manapun. (lebih…)
SEPANJANG SEMESTER PERTAMA 2012, TOTAL PREMI MANULIFE TUMBUH 10 PERSEN
BERITA

SEPANJANG SEMESTER PERTAMA 2012, TOTAL PREMI MANULIFE TUMBUH 10 PERSEN

(Berita-Bisnis) - Bertambahnya jumlah agen PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia (Manulife Indonesia) sebesar 20 persen menjadi 8.258 agen hingga akhir...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia