
(BeritaBisnis) – Seiring bergesernya pengembangan kawasan terpadu ke pinggiran kota, mendorong PT Metropolitan Land Tbk. untuk segera membangun mal dan apartemen baru di Bekasi.
Pembangunan mal baru bernama Metro Grand Mal akan dimulai pada awal tahun 2012 dan direncanakan selesai pada tahun 2013. Metro Grand Mal dikembangkan dengan biaya Rp 430 miliar.
Sedangkan apartemen baru berlabel MGold Residence akan dibangun di samping pusat belanja Metropolitan Mal, Bekasi.
Menurut Olivia Surodjo, Corporate Secretary Metropolitan Land, harga penawaran unit MGold Residence mulai dari Rp 450 juta.
Ditambahkan, Metro Grand Mal akan hadir dengan konsep desain modern kontemporer yang atraktif untuk menarik perhatian dan menyemarakkan kawasan sekitarnya.
Metro Grand Mal berdiri di atas lahan lebih dari 26 ribu meter persegi. Adapun luas total bangunannya mencapai 104.460 meter persegi dengan total area bersih yang disewakan seluas 47.285 meter persegi.
Desain bangunan Metro Grand Mal dikerjakan oleh Development Design Group Amerika Serikat.