MITSUBISHI JAYA BUKA RUANG PAMER PERTAMA

Pangsa pasar diharapkan meningkat. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Diklaim untuk menyasar segmen developer, main contractor, arsitek, konsultan, dan end-users, PT Mitsubishi Jaya Elevator and Escalator (Mitsubishi Jaya)  resmi menghadirkan showroom perdananya di Jakarta, baru-baru ini.

Dan, asal tahu saja, ruang pamer seluas 350 meter persegi tersebut berada di Gedung Jaya, di bilangan Jalan MH. Thamrin, Jakarta Pusat.

Kata Presiden Direktur Mitsubishi Jaya, Christian Satrya, selain menampilkan produk elevator dan eskalator, showroom itu juga menghadirkan beragam produk lain, seperti access system, air conditioner system, ventilation system, jet towel, LED lightings, dan factory automation, kreasi Mitsubishi Electric Corporation.

Ditambahkan pula, ruang pamer yang sama pun menawarkan berbagai komponen elevator hasil produksi pabrik Mitsubishi Jaya yang terletak di KIIC Karawang, Jawa Barat.

Mitsubishi Jaya mengabarkan, sampai saat ini, lebih dari 7.500 unit produk elevator dan eskalator besutan pihaknya telah melayani permintaan pasar di pasar domestik, baik yang berasal dari perkantoran, apartemen, shopping mall, rumah tinggal, maupun untuk kebutuhan fasilitas publik, seperti bandara, terminal, rumah sakit, serta universitas.

Berita-Bisnis mencatat, Mitsubishi Jaya merupakan perusahaan patungan yang dibentuk pada tahun 1996, hasil kerjasama Mitsubishi Electric Corporation dan PT Jaya Teknik Indonesia.

Lantas, sejak tiga tahun silam, berbekal dana investasi sebesar Rp 20 miliar, Mitsubishi Jaya kemudian membangun pabrik kedua di Karawang. Pabrik anyar ini diproyeksikan beroperasi pada tahun ini.

Hingga akhir Desember tahun lalu, pangsa pasar Mitsubishi Jaya di pasar domestik diperkirakan berada di kisaran 20-25 persen.

Ke depan, seiring dengan pengoperasian pabrik baru serta kehadiran ruang pamer, market share tadi diharapkan bisa meningkat di atas 30 persen. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

BUMI SARANA BETON PRODUKSI KALLA BLOCK
BERITA

BUMI SARANA BETON PRODUKSI KALLA BLOCK

(Berita-Bisnis) - Guna memenuhi permintaan yang tinggi terhadap bata ringan di Kawasan Indonesia Timur, PT Bumi Sarana Beton secara resmi...
HI-TECH MALL HADIRKAN BROADBAND CORNER
BERITA

HI-TECH MALL HADIRKAN BROADBAND CORNER

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka memperkokoh posisinya sebagai mal yang fokus ke bisnis telekomunikasi, teknologi informasi, dan gadget, Hi-Tech Mall Surabaya...
POP! HOTEL KUTA BEACH RAIH TTG TRAVEL AWARDS 2015
BERITA

POP! HOTEL KUTA BEACH RAIH TTG TRAVEL AWARDS 2015

(Berita-Bisnis) - Dalam ajang TTG Travel Awards 2015 versi TTG Asia Media Group, yang digelar pada awal Oktober 2015 di...
3M INDONESIA KENALKAN NEXCARE ACNE COVER
BERITA

3M INDONESIA KENALKAN NEXCARE ACNE COVER

(Berita-Bisnis) - Diklaim mampu menutupi jerawat dengan aman, PT 3M Indonesia resmi memperkenalkan produk baru bernama Nexcare Acne Cover, beberapa...
PEMBANGUNAN JAYA ANCOL LUNCURKAN FILM DUFAN DEFENDER
BERITA

PEMBANGUNAN JAYA ANCOL LUNCURKAN FILM DUFAN DEFENDER

(Berita-Bisnis) - Upaya pemasaran kreatif mulai ditempuh PT Pembangunan Jaya Ancol dengan merilis film serial animasi 3 dimensi (3D) berlabel...
KAGUM HOTELS RAMBAH SURABAYA
BERITA

KAGUM HOTELS RAMBAH SURABAYA

(Berita-Bisnis) - Setelah mengoperasikan Hotel Zodiak Pasir Kaliki Bandung dan Hotel Zodiak Sutami Bandung, jaringan manajemen perhotelan Kagum Hotels akan...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia