MRC FASHION INDONESIA HADIRKAN BUSANA PIAZZA ITALIA

Produk fashion yang menyasar segmen keluarga. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Diklaim sebagai gerai perdana yang dibuka di kawasan Asia Tenggara dan di Indonesia, Piazza Italia yang bermarkas di Naples, Italia, resmi mengoperasikan gerainya di pusat perbelanjaan Summarecon Mall Bekasi.

Gerai itu sendiri tercatat seluas 400 meter persegi dan menyediakan produk fashion untuk segmen pria dan wanita dengan banderol harga mulai dari Rp 89 ribu hingga Rp 600 ribu.

Kata Mario Rendola, International Brand Manager for Piazza Italia, sekitar 30 persen koleksi pakaian perempuan yang ditawarkan di gerai itu sama persis dengan produk yang dijajakan di gerai Piazza Italia yang dibuka di Italia.

Di sisi lain, pihaknya juga menyediakan koleksi yang telah disesuaikan dengan selera konsumen di Asia.

Dan, jika tak ada kendala, Piazza Italia pun sudah mengungkapkan rencananya untuk membuka gerai serupa di Summarecon Mal Serpong (Tangerang Selatan) pada medio Juni mendatang. Setelah itu, gerai sejenis dioperasikan di Grand City Surabaya.

Namun, berbeda dengan gerai Piazza Italia Summarecon Mall Bekasi, dua gerai baru nanti dipastikan menghadirkan produk fashion untuk kebutuhan anak-anak.

Perlu diketahui, Piazza Italia berdiri pada tahun 1993 sebagai perusahaan fashion yang menyasar segmen keluarga. Dalam perjalanannya kemudian, Piazza Italia berkembang dan sudah memiliki 50 gerai yang tersebar di beberapa negara. Adapun di Italia, pada tahun 2010, Piazza Italia telah menghadirkan kurang lebih 130 gerai.

Berita-Bisnis mencatat, kehadiran Piazza Italia di arena bisnis fashion di pasar domestik tak lepas dari campur tangan PT Mitra Ritelindo Citratama yang berperan sebagai partner eksklusif Piazza Italia di Indonesia.

Lantas, bila dibandingkan dengan pebisnis lain yang lebih dulu berkecimpung di ranah bisnis gerai ritel fashion, Mitra Ritelindo Citratama -populer dengan label MRC Fashion Indonesia- sejatinya masih terbilang baru.

Meski demikian, sebelum memfasilitasi keberadaan Piazza Italia, MRC Fashion Indonesia tercatat sudah melansir produk fashion perempuan dengan merek I LOVE FASHION yang merupakan lisence brand dari Fashion TV Paris.

Kelak, MRC Fashion Indonesia pun bakal mengusung tiga merek fashion international dalam beberapa tahun ke depan. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

DONGKRAK PENGUNJUNG, KIDZANIA AKTIF GELAR COACHING CLASS
BERITA

DONGKRAK PENGUNJUNG, KIDZANIA AKTIF GELAR COACHING CLASS

(Berita-Bisnis) - Kendati wujudnya hanya berupa sebuah theme park edutainment, toh tidak mudah bagi PT Aryan Indonesia untuk memikat para...
KUKU BIMA DAN TOLAK ANGIN CEMERLANG DI JAWA TIMUR
BERITA

KUKU BIMA DAN TOLAK ANGIN CEMERLANG DI JAWA TIMUR

(Berita-Bisnis) - Dalam radar bisnis PT Sido Muncul, wilayah pemasaran Jawa Timur berada di posisi istimewa. Buktinya, sepanjang tahun lalu,...
RANGKUL PARIT PADANG, EISAI PERKOKOH POSISI DI BISNIS MULTIVITAMIN
BERITA

RANGKUL PARIT PADANG, EISAI PERKOKOH POSISI DI BISNIS MULTIVITAMIN

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka memperkokoh posisinya di pentas bisnis multivitamin, PT Eisai Indonesia resmi merangkul PT Parit Padang -distributor yang...
2013, LINTASARTA TARGETKAN JUAL 100 UNIT IP VSAT NOMADIC
BERITA

2013, LINTASARTA TARGETKAN JUAL 100 UNIT IP VSAT NOMADIC

(Berita-Bisnis) - Diklaim sebagai upaya memudahkan, antara lain, layanan mobil kas keliling, layanan mobil SIM dan STNK Keliling, maupun pelaku...
TAMBAH PELANGGAN MENTARI, INDOSAT MANFAATKAN MBC 2013
BERITA

TAMBAH PELANGGAN MENTARI, INDOSAT MANFAATKAN MBC 2013

(Berita-Bisnis) - Sadar akan daya tarik pameran Mega Bazaar Computer (MBC) 2013 yang mampu menghimpun ratusan ribu pengunjung, PT Indosat...
PENUHI KEINGINAN KONSUMEN UNTUK STYLISH DAN SPORTY, GT HADIRKAN BAN ZENEOS
BERITA

PENUHI KEINGINAN KONSUMEN UNTUK STYLISH DAN SPORTY, GT HADIRKAN BAN ZENEOS

(BeritaBisnis) - Kecenderungan perilaku konsumen roda dua yang senang memodifikasi sepeda motornya, tampaknya ditangkap dengan baik oleh PT Gajah Tunggal...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia