• BERANDA
  • BERITA
  • MULTIPLY DAN XL GELAR PROGRAM BELANJA BERHADIAH NONTON GRATIS FORMULA ONE

MULTIPLY DAN XL GELAR PROGRAM BELANJA BERHADIAH NONTON GRATIS FORMULA ONE

Tingkatkan transaksi lewat kolaborasi. (Foto: Ist)

(BeritaBisnis) – Guna memperbesar nilai dan volume transaksinya, PT Multiply Indonesia menggelar program Multiply XL Race to F1.

Program yang dilangsungkan selama 2 bulan itu, pada intinya menawarkan kesempatan berbelanja berbagai jenis produk gadget yang tersaji di halaman resmi XL123 di Multiply (http://XL123.multiply.com).

Produk gadget tersebut, antara lain, BlackBerry Bellagio, BlackBerry Gemini, Samsung Galaxy Tab 7+, Samsung Galaxy Y, dan Samsung Galaxy Note.

Menurut Daniel Tumiwa, Country Manager Multiply Indonesia, Multiply XL Race to F1 merupakan hasil kolaborasi pihaknya dengan PT XL Axiata dan PT Erafone Artha Retailindo, pemasar produk gagdet.

Ditambahkan, selama program berlangsung, tersedia potongan harga sampai Rp 500 ribu plus layanan gratis XL hingga 1 tahun untuk beberapa gadget. Selain itu, ada juga hadiah bulanan jika berbelanja di toko XL di Multiply.

Lebih dari itu, bagi pemenang punya kesempatan untuk menonton Formula One 23-25 Maret di Sepang, Malaysia.

Kerjasama kali ini merupakan kerjasama yang kedua antara XL dan Multiply.

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

ALLIANCE COSMETICS LUNCURKAN PRODUK BARU
BERITA

ALLIANCE COSMETICS LUNCURKAN PRODUK BARU

(Berita-Bisnis) - Siapapun mafhum adanya, bisnis produk kosmetik adalah salah satu arena pertarungan yang penuh dengan aroma persaingan. (lebih…)
LENGKAPI FASILITAS, PARAMOUNT HADIRKAN UNIVERSITAS MATANA
BERITA

LENGKAPI FASILITAS, PARAMOUNT HADIRKAN UNIVERSITAS MATANA

(Berita-Bisnis) - Direncanakan bakal menyediakan 10 program studi, Yayasan Dharma Paramitra berniat menghadirkan Universitas Matana yang berlokasi di kawasan Gading...
SPC MOBILE RILIS EMPAT PRODUK SEKALIGUS
BERITA

SPC MOBILE RILIS EMPAT PRODUK SEKALIGUS

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka menyediakan beragam pilihan kepada pelanggannya, PT Supertone -populer dengan nama SPC Mobile- merilis empat produk sekaligus,...
AKTIF GELAR PROGRAM, GALENIUM PACU PENJUALAN TISU BASAH
BERITA

AKTIF GELAR PROGRAM, GALENIUM PACU PENJUALAN TISU BASAH

(Berita-Bisnis) - Bila tak aral melintang, PT Galenium Pharmasia Laboratories berhasrat menggelar program bertajuk JF Wet Wipes - Dare To...
PERKOKOH PENETRASI, CARREFOUR RILIS GERAI KE-85 DI KOTA KASABLANKA
BERITA

PERKOKOH PENETRASI, CARREFOUR RILIS GERAI KE-85 DI KOTA KASABLANKA

(Berita-Bisnis) - Dengan menempati area seluas lebih dari 6 ribu meter persegi, PT Carrefour Indonesia secara resmi membuka gerainya yang...
REVISI TARGET, DAFAM INCAR 100 HOTEL
BERITA

REVISI TARGET, DAFAM INCAR 100 HOTEL

(Berita-Bisnis) - Kibaran bendera bisnis Dafam Hotels Management tampaknya bakal semakin kencang lagi di masa mendatang. Buktinya, target awal pengoperasian...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia