NEO+ AWANA BAKRIE TERJUAL 50 PERSEN

Berhasil terjual dalam waktu cepat. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Dalam tempo relatif cepat, kondominium hotel (kondotel) dan town house Neo+ Awana yang dikembangkan oleh PT Bakrieland Development Tbk. di Yogyakarta, berhasil terjual sebanyak 50 persen.

Padahal, harga yang ditawarkan lumayan tinggi. Misal, harga untuk unit kondotel seluas 21-57 meter persegi dibanderol mulai dari Rp 16 juta/meter persegi. Adapun untuk unit town house dengan tipe 90/120 sebesar Rp 20 juta/meter persegi.

Menurut Agus J. Alwie, Presiden Direktur PT Graha Multi Insani -anak perusahaan Bakrieland Development yang mengelola Neo+ Awana- pihaknya bakal membangun 296 unit kamar kondotel serta 38 unit town house.

Ditambahkan, pembangunan town house dimulai pada Juni 2012 dan tiga bulan kemudian kondotel akan mulai digarap. Diharapkan proses pembangunan selesai pada tahun 2013.

Operasional sehari-hari Neo+ Awana yang berkonsep modern dengan sentuhan tradisional Yogyakarta itu bakal ditangani secara langsung oleh Aston International.

Neo+Awana Yogyakarta dibangun di atas lahan seluas 8.761 meter persegi. (BB/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

GERAI KE-8 KENNY ROGERS ROASTES DIBUKA DI FX LIFESTYLE X’NTER
BERITA

GERAI KE-8 KENNY ROGERS ROASTES DIBUKA DI FX LIFESTYLE X’NTER

(BeritaBisnis) - Guna lebih mendekatkan dirinya kepada para pelanggan, resto Kenny Rogers Roastes mengoperasikan gerai terbarunya di FX Lifestyle X'nter,...
TAHUN INI, FESTIVAL JAJANAN BANGO DIMULAI DARI BANDUNG
BERITA

TAHUN INI, FESTIVAL JAJANAN BANGO DIMULAI DARI BANDUNG

(Berita-Bisnis) - Jika tak ada aral melintang, pada medio Februari 2013, PT Unilever Indonesia Tbk akan mulai menggelar Festival Jajanan...
AMERICAN STANDARD LUNCURKAN DUA PRODUK ANYAR
BERITA

AMERICAN STANDARD LUNCURKAN DUA PRODUK ANYAR

(Berita-Bisnis) - Diklaim sebagai solusi fungsional terintegrasi dengan estetika modern guna memastikan kenyamanan serta pengalaman kebersihan yang optimal bagi para...
ARCHIPELAGO INTERNATIONAL BUKA FAVEHOTEL S. PARMAN MEDAN
BERITA

ARCHIPELAGO INTERNATIONAL BUKA FAVEHOTEL S. PARMAN MEDAN

(Berita-Bisnis) - Sulit untuk disanggah, manajemen perhotelan Archipelago International telah menorehkan sebuah prestasi pada pertengahan medio Mei 2017. (lebih…)
TOYOSHIMA PERKUAT TRISULA INTERNATIONAL
BERITA

TOYOSHIMA PERKUAT TRISULA INTERNATIONAL

(Berita-Bisnis) - Performa cemerlang PT Trisula International Tbk dalam memasarkan produk fesyen bermerek JOBB, Jack Nicklaus, G2000, Uniasia, dan Man...
SEMESTER KEDUA, SOHO GROUP BANGUN PABRIK BARU DI CIKARANG
BERITA

SEMESTER KEDUA, SOHO GROUP BANGUN PABRIK BARU DI CIKARANG

(Berita-Bisnis) - Bila tak ada aral melintang, pada semester kedua tahun ini, Soho Group berencana membangun pabrik baru seluas 20...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia