
Alhasil, gerai berskala megastore itu pun otomatis melengkapi gerai serupa yang sebelumnya lebih dulu hadir di beberapa pusat perbelanjaan di Jakarta, Surabaya, dan Bekasi.
Kata Agustiar Halim, Exhibition Brand Manager Central Mega Kencana, gerai The Palace National Jeweler yang mengadopsi konsep one stop shopping menawarkan berbagai desain produk perhiasan emas dan berlian.
Di sisi lain, gerai tersebut juga telah dilengkapi dengan mesin Karatimeter yang diklaim mampu memberikan jaminan akurasi kadar emas.
Seperti diketahui, mesin Karatimeter adalah alat pengecekan kadar emas yang memanfaatkan metode nondestruktif (tanpa peleburan) dengan tingkat keakuratan mencapai 99 persen.
Central Mega Kencana juga menginformasikan, The Palace National Jeweler didesain sedemikian rupa agar bisa mengakomodir permintaan terhadap produk perhiasan emas dan berlian dari para calon pembeli yang berasal dari berbagai kalangan.
Dalam catatan Berita-Bisnis, Central Mega Kencana sampai saat ini diketahui merupakan kelompok usaha jewelry retailer terbesar di Indonesia yang memasarkan produk perhiasan emas dan berlian lewat merek Mondial, Miss Mondial, The Palace, dan Frank & Co.
Khusus untuk brand Frank & Co., Central Mega Kencana tercatat mengoperasikan gerai yang berlokasi di Singapura, Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, dan Makassar.
Adapun untuk merek Mondial, Central Mega Kencana memiliki dua gerai di Singapura dan di Plaza Indonesia, Jakarta. (BB/as/Luki)