
Bagaimana tidak, Emina Cheese Indonesia baru berdiri pada medio Mei dua tahun silam. Dan, sebagaimana lazimnya pemain anyar, Emina Cheese Indonesia sendiri tampak sibuk dengan beragam aktivitas yang berkaitan dengan branding dan distribusi, terlebih dahulu.
Meski demikian, mengingat potensi pasar camilan, khususnya keju olahan, yang terbuka lebar, Emina Cheese Indonesia pun tak ingin kehilangan kesempatan begitu saja.
Buktinya, Emina Cheese Indonesia baru-baru ini resmi merilis dua produk anyarnya, yaitu Emina Cheese Stick serta Emina Cheese Block.
Kata Marketing Manager Emina Cheese Indonesia, Michael Hermanto, Emina Cheese Stick merupakan produk keju olahan yang siap untuk dimakan dan Emina Cheese Block ditawarkan sebagai blok keju yang serba guna.
Dijelaskan pula, baik Emina Cheese Stick maupun Emina Cheese Block terbuat dari bahan-bahan terbaik dan berkualitas tinggi.
Emina Cheese Stick, misalnya, diklaim mengandung kalsium yang setara dua gelas susu serta vitamin D yang setara 17 gelas susu. Adapun Emina Cheese Block, dipastikan dapat melengkapi kebutuhan memasak kreatif.
Emina Cheese Indonesia mengabarkan, kedua produk anyar tadi masing-masing dijajakan dalam tiga varian rasa.
Persisnya, selain rasa original, Emina Cheese Stick juga memiliki varian rasa pizza, dan banana caramel. Sedangkan Emina Cheese Block, hadir dengan varian rasa mild, rich (keju cheddar), serta mozza.
Dan, lebih dari itu, Emina Cheese Indonesia pun menegaskan, semua produk kreasinya dibuat di Indonesia dengan mematuhi standar internasional dan peraturan keamanan pangan nasional. Plus, sudah menggenggam Sertifikasi Halal dari MUI.
Berita-Bisnis mencatat, Emina Cheese Indonesia merupakan perusahaan patungan Rokko Butter Co Ltd (49 persen saham) dan Mitsubishi Corporation.
Dalam operasionalnya, Emina Cheese Indonesia didukung dengan kehadiran pabrik berkapasitas 2 ribu ton per tahun yang terletak di kawasan industri MM2100, Cikarang, Jawa Barat. (BB/as/Luki)