• BERANDA
  • BERITA
  • PARKSON BUKA GERAI PERTAMA DI St. MORITZ SHOPPING MALL SEPTEMBER 2013

PARKSON BUKA GERAI PERTAMA DI St. MORITZ SHOPPING MALL SEPTEMBER 2013

Gerai pertama di Indonesia dan direncanakan bakal buka pada September 2013. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Salah satu Asia’s definitive department store, Parkson Retail Asia Limited, dipastikan bakal hadir di St. Moritz Shopping Mall yang berada di dalam kawasan mega proyek The St. Moritz Penthouse & Residences, Puri Indah, CBD Jakarta Barat.

Parkson Retail Asia Limited akan menggunakan lahan seluas lebih dari 15 ribu meter persegi.

Menurut Datuk Alfred Cheng, Group Managing Director and Executive Director of Parkson Retail Asia, kehadiran Parkson di St. Moritz Shopping Mall akan dimanfaatkan untuk menangkap peluang pertumbuhan bisnis yang pesat di Indonesia.

Sampai akhir Maret tahun ini, Parkson Retail Asia Limited yang berasal dari Malaysia memiliki 53 gerai (termasuk satu supermarket) yang dibuka di kawasan Asia Tenggara. Total lahan sewa yang telah dimanfaatkan seluas 541.925 meter persegi di Malaysia, Vietnam, dan Indonesia.

Hingga kini, Parkson Retail Asia Limited yang berdiri pada tahun 1987, telah bekerja sama dengan beberapa merek internasional, seperti Polo Ralph Lauren Children, Burberry Kids, Etro, Lacoste, Timberland, La Mer, Chanel, Christian Dior, dan Swarovski.

Ditambahkan oleh Michael Riady, CEO The St. Moritz Penthouses & Residences dan Lippo Malls Group, gerai Parkson yang hadir di St. Moritz merupakan gerai pertama bagi Parkson di Indonesia.

Direncanakan proses serah terima bakal dilakukan pada awal tahun 2013 dan pembukaan gerai Parkson di St. Moritz Shopping Mall diproyeksikan bakal dilaksanakan pada September 2013.

St. Moritz Shopping Mall sendiri merupakan bagian dari proyek pengembangan mixed-use The St. Moritz Penthouses & Residences senilai USD 1,2 miliar yang dikembangkan oleh PT Lippo Karawaci Tbk. dan terdiri dari hotel, perkantoran, residensial, rumah sakit, sekolah, klub olahraga, spa, kapel pernikahan, serta heliport.

Mega proyek The St. Moritz Penthouses & Residences tercatat seluas satu juta meter persegi dan St. Moritz Shopping Mall tercatat seluas kurang lebih 500 ribu meter persegi. Mega proyek The St. Moritz Penthouses & Residences meliputi lebih dari 1.500 unit apartemen dan dilengkapi dengan kehadiran hotel bintang lima The JW Marriott Hotel West Jakarta St. Moritz.

Mega proyek The St. Moritz Penthouses & Residences juga memiliki Lippo Office Tower @ The St. Moritz yang merupakan hub bagi sektor minyak, gas, dan pertambangan di Indonesia dengan lebih dari 60 persen tenant merupakan pelaku bisnis di sektor minyak, gas, dan pertambangan. (BB/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

FONTERRA HADIRKAN FASILITAS OLAH RAGA DI TAMAN KOTA WADUK PLUIT
BERITA

FONTERRA HADIRKAN FASILITAS OLAH RAGA DI TAMAN KOTA WADUK PLUIT

(Berita-Bisnis) - Diklaim sebagai upaya pihaknya untuk mendukung komitmen menuju Jakarta Bebas Osteoporosis, PT Fonterra Brands Indonesia resmi menghadirkan 10...
KEMBANGKAN BISNIS, PROPAN BUKA PROPAN INSPIRATION CENTER
BERITA

KEMBANGKAN BISNIS, PROPAN BUKA PROPAN INSPIRATION CENTER

(Berita-Bisnis) - Solusi untuk menghadapi sekaligus menyiasati persaingan dunia usaha sesungguhnya tidak terbatas dalam satu bidang saja, yakni hanya merilis...
GENJOT PENJUALAN, HONDA BUKA DILER BARU DI SUNTER
BERITA

GENJOT PENJUALAN, HONDA BUKA DILER BARU DI SUNTER

(Berita-Bisnis) - Dengan menggandeng PT Honda Maju Motor, PT Honda Prospect Motor mengoperasikan gerai diler baru di kawasan Jl. Danau...
TOPOTELS BUKA IVORY AYOLA HOTEL BANDUNG
BERITA

TOPOTELS BUKA IVORY AYOLA HOTEL BANDUNG

(Berita-Bisnis) - Disebut mengusung konsep butik, manajemen perhotelan Topotels menghadirkan hotel bintang tiga dengan label Ivory by Ayola di Bandung....
GANDENG GOBEL DAN CLUB MED, MNC LAND GARAP KAWASAN PARIWISATA TERPADU LOMBOK
BERITA

GANDENG GOBEL DAN CLUB MED, MNC LAND GARAP KAWASAN PARIWISATA TERPADU LOMBOK

(Berita-Bisnis) - Kiprah PT MNC Land Tbk di pentas bisnis properti di Indonesia tampaknya bakal semakin kinclong di masa mendatang....
GERAI KE-5 CHICKING HADIR DI MEGA BEKASI HYPERMALL
BERITA

GERAI KE-5 CHICKING HADIR DI MEGA BEKASI HYPERMALL

(Berita-Bisnis) - Seperti yang telah direncanakan, PT Ayam Top Dubai -master franchisee restoran cepat saji Chicking di Indonesia- akhirnya resmi...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia