• BERANDA
  • BERITA
  • PEMBANGUNAN JAYA ANCOL LUNCURKAN FILM DUFAN DEFENDER

PEMBANGUNAN JAYA ANCOL LUNCURKAN FILM DUFAN DEFENDER

Ditargetkan bisa mendorong peningkatan jumlah pengunjung Dunia Fantasi. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Upaya pemasaran kreatif mulai ditempuh PT Pembangunan Jaya Ancol dengan merilis film serial animasi 3 dimensi (3D) berlabel Dufan Defender.

Dalam film animasi tersebut, monyet bekantan bernama Dufan -ikon Dunia Fantasi Ancol- akan memegang peranan utama yang memiliki beberapa orang sahabat. Dikisahkan, Dufan bersama rekan-rekannya saling bekerjasama untuk melindungi sumber daya alam yang ada di sekitar mereka.

Para sahabat Dufan sendiri misalnya adalah burung Garuda yang bernama Garin, Komodo yang dijuluki Kombi serta babi rusa yang diberi nama Barus.

Menurut Budi Karya Sumardi, Direktur Utama Pembangunan Jaya Ancol, film Dufan Defender merupakan hasil kerjasama pihaknya dengan Dreamlight World Media dan Sony Music Entertaintment dengan dana investasi mencapai Rp 10 miliar.

Film Dufan Defender direncanakan akan tayang perdana mulai 18 Maret 2012 di Indosiar.

Diharapkan, selain bisa mendorong pertumbuhan industri film animasi di Indonesia, Dufan Defender juga ditargetkan dapat meningkatkan jumlah pengunjung Dunia Fantasi yang dikelola oleh Pembangunan Jaya Ancol. (BB/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

SARI BURGER INDONESIA TAWARKAN BURGER RENDANG
BERITA

SARI BURGER INDONESIA TAWARKAN BURGER RENDANG

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka memberikan pilihan yang beragam kepada para pelanggannya, PT Sari Burger Indonesia -pengelola gerai Burger King- baru...
SEPARUH HUNIAN MEWAH RUBBY HILL CITRASUN GARDEN SEMARANG, HABIS TERJUAL
BERITA

SEPARUH HUNIAN MEWAH RUBBY HILL CITRASUN GARDEN SEMARANG, HABIS TERJUAL

(Berita-Bisnis) - Konsep quality living premium yang mengusung desain green sanctuary tengah kota, kelihatannya menjadi poin keunggulan bagi klaster baru...
CENTRAL ANUGRAH BANGUN MIXED USE DI REST AREA CIPULARANG
BERITA

CENTRAL ANUGRAH BANGUN MIXED USE DI REST AREA CIPULARANG

(Berita-Bisnis) - Tak dapat disangkal, letak strategis Rest Area kilometer 72A tol Cipularang sebagai pintu gerbang masuk wilayah Purwakarta, Jawa...
UNILEVER RILIS TIGA VARIAN BARU MAGNUM
BERITA

UNILEVER RILIS TIGA VARIAN BARU MAGNUM

(Berita-Bisnis) - Guna memberikan beragam pilihan kepada konsumennya, PT Unilever Indonesia Tbk. merilis tiga varian baru es krim Magnum. (lebih…)
SASAR PEMULA, DATASCRIP SAJIKAN DUA KAMERA DIGITAL BARU
BERITA

SASAR PEMULA, DATASCRIP SAJIKAN DUA KAMERA DIGITAL BARU

(Berita-Bisnis) - Pada pertengahan medio Maret 2013, PT Datascrip menjanjikan kamera digital saku baru Canon (Ixus 140 dan PowerShot A2600)...
KAGUM HOTELS GELAR SOFT OPENING SERELA LAGALILO MAKASSAR
BERITA

KAGUM HOTELS GELAR SOFT OPENING SERELA LAGALILO MAKASSAR

(Berita-Bisnis) - Pada akhir Juni lalu, manajemen perhotelan Kagum Hotels yang berbasis di Bandung, Jawa Barat, resmi menambah portofolionya di...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia