• BERANDA
  • BERITA
  • PENUHI KEINGINAN KONSUMEN UNTUK STYLISH DAN SPORTY, GT HADIRKAN BAN ZENEOS

PENUHI KEINGINAN KONSUMEN UNTUK STYLISH DAN SPORTY, GT HADIRKAN BAN ZENEOS

Cerdik memenuhi keinginan konsumen. (Foto: Ist)

(BeritaBisnis) – Kecenderungan perilaku konsumen roda dua yang senang memodifikasi sepeda motornya, tampaknya ditangkap dengan baik oleh PT Gajah Tunggal Tbk.

Buktinya, medio Januari 2012, produsen ban itu bakal merilis sepeda motor roda dua merek Zeneos khusus untuk balap atau pun kompetisi. Ban itu akan dilepas dengan harga per unitnya mulai dari Rp 210 ribu sampai Rp 450 ribu.

Peluncuran ban Zeneos untuk balap tersebut menyusul kehadiran ban Zeneos lainnya yang sudah dilansir medio September 2011. Kala itu, Gajah Tunggal menghadirkan ban untuk sepeda motor skutik, sport dan bebek dengan rupa pattern modern dan tubeless alias ban tanpa ban dalam.

Sejak diperkenalkan, tiga tipe ban tersebut rata-rata laku sebanyak 125 ribu unit per bulan.

Arijanto Notorahardjo, Manajer Umum Pemasaran Gajah Tunggal, mengatakan ban tubeless mendapat perhatian lebih dari konsumen karena penampilan motor menjadi lebih stylish dan sporty.

Dengan keunggulan yang dimiliki ban Zeneos, GT pun berani menargetkan penjualan ban Zeneos akan mencapai 1,25 juta unit pada tahun 2012. Sedangkan, untuk penjualan semua varian ban sepeda motor yang diproduksinya, GT mematok angka 25 juta unit ban pada periode yang sama.

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

MAHADYA BERAMBISI BUKA 35 GERAI BURGER CARL’S JR. HINGGA 2018
BERITA

MAHADYA BERAMBISI BUKA 35 GERAI BURGER CARL’S JR. HINGGA 2018

(Berita-Bisnis) - Guna menjamin kepuasan para pelanggannya yang memanfaatkan layanan delivery order gerai burger Carl’s Jr., PT Mega Mahadana Hadiya...
KABEL TEMBAGA DONGKRAK KINERJA KMI WIRE AND CABLE
BERITA

KABEL TEMBAGA DONGKRAK KINERJA KMI WIRE AND CABLE

(Berita-Bisnis) - Didorong penjualan kabel tembaga senilai Rp 970 miliar, PT KMI Wire and Cable Tbk pun sukses membukukan total...
CENTRAL PROTEINAPRIMA RILIS VARIAN BARU FIESTA SEAFOOD
BERITA

CENTRAL PROTEINAPRIMA RILIS VARIAN BARU FIESTA SEAFOOD

(Berita-Bisnis) - Guna memberikan beragam pilihan seafood sebagai hidangan siap saji yang enak terhadap konsumennya, PT Central Proteinaprima Tbk resmi...
PERTENGAHAN TAHUN, ADITEC LUNCURKAN PRODUK BARU QUANTUM
BERITA

PERTENGAHAN TAHUN, ADITEC LUNCURKAN PRODUK BARU QUANTUM

(Berita-Bisnis) - Pada pertengahan tahun ini, PT Aditec Cakrawiyasa berencana melansir dua inovasi terbaru kompor gas Quantum, yakni kompor ekonomis...
BCA SEDIAKAN VOUCHER HOTEL HARGA MURAH
BERITA

BCA SEDIAKAN VOUCHER HOTEL HARGA MURAH

(BeritaBisnis) - Kartu kredit BCA kembali memberikan kemudahan bagi nasabahnya yang ingin berlibur dengan harga murah.Bersama Accor, operator hotel terbesar...
JARING MAHASISWA UGM, BRI SELENGGARAKAN BRI WIRAUSAHA RAKYAT
BERITA

JARING MAHASISWA UGM, BRI SELENGGARAKAN BRI WIRAUSAHA RAKYAT

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka meningkatkan jumlah wirausaha di Indonesia, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. meluncurkan program BRI Wirausaha Rakyat. (lebih…)

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia