• BERANDA
  • BERITA
  • PERBESAR PANGSA PASAR, TRAC RANGKUL ANGKASA PURA SOLUSI

PERBESAR PANGSA PASAR, TRAC RANGKUL ANGKASA PURA SOLUSI

Tersedia di Saphire & Lounge Bandara Internasional Soekarno-Hatta. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Di tengah persaingan yang ketat diantara para pebisnis transportasi yang berlangsung saat ini, sejatinya diperlukan sebuah terobosan yang diharapkan kelak mampu menopang pengembangan usaha.

Adapun terobosan yang dimaksud, bisa mencakup banyak hal. Salah satunya adalah melalui jalinan kerjasama saling menguntungkan dengan mitra bisnis.

Dalam hal ini, kolaborasi yang ditempuh Trac-Astra Rent a Car -bernaung di bawah PT Serasi Autoraya, bagian dari PT Astra International Tbk- bersama PT Angkasa Pura Solusi, anak usaha PT Angkasa Pura II (Persero), patut untuk disimak.

Betapa tidak, mulai saat ini, penumpang maskapai penerbangan dari dan ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta maupun konsumen lainnya, dapat menggunakan layanan transportasi yang disediakan oleh Trac-Astra Rent a Car.

Dan, asal tahu saja, layanan tadi tersedia di Saphire & Lounge Bandara Internasional Soekarno-Hatta, yang berada dalam kendali Angkasa Pura Solusi.

Kata Marketing Director Trac-Astra Rent a Car Hadi Winarto, selain untuk menyediakan solusi alternatif transportasi, layanan tersebut juga diproyeksikan bisa menopang peningkatan usaha pihaknya.

Dijelaskan pula, di samping dapat menikmati kenyamanan fasilitas Saphire & Lounge secara gratis, member gerai yang sama juga dipastikan bakal memperoleh harga istimewa saat memakai layanan Trac-Astra Rent a Car.

Trac-Astra Rent a Car menginformasikan, konsumen yang membutuhkan layanan transportasi tersebut bisa memesannya secara online via situs Trac-Astra Rent a Car.

Dalam catatan Berita-Bisnis, sampai saat ini, Trac-Astra Rent a Car mengoperasikan lebih dari 33 ribu unit kendaraan roda empat maupun kendaraan roda dua yang terdiri dari berbagai tipe.

Lantas, dalam operasionalnya, Trac-Astra Rent a Car ditopang oleh kehadiran 34 cabang, 35 service points, 70 gerai plus 500 jaringan workshop yang tersebar di Indonesia.

Angkasa Pura Solusi sendiri, selain mengoperasikan Saphire & Lounge Bandara Internasional Soekarno-Hatta, juga memiliki lini bisnis di segmen airport consultancy, ICT, property management, logistik, serta training & supports. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

EMPAT GERAI UNIQLO BEROPERASI DI JAWA BARAT
BERITA

EMPAT GERAI UNIQLO BEROPERASI DI JAWA BARAT

(Berita-Bisnis) - Ketika meluncurkan gerai perdana Uniqlo di Lotte Shopping Avenue Store Ciputra World 1 Jakarta, medio Juni 2013, Fast...
GERAI KE-80 ACE HARDWARE HADIR DI PALEMBANG SQUARE MALL
BERITA

GERAI KE-80 ACE HARDWARE HADIR DI PALEMBANG SQUARE MALL

(Berita-Bisnis) - Kiprah PT Ace Hardware Indonesia Tbk di arena bisnis perlengkapan rumah tangga tampaknya bakal semakin kokoh seiring pengoperasian...
TUFFAH RILIS GROCERIA
BERITA

TUFFAH RILIS GROCERIA

(Berita-Bisnis) - Dengan mengusung misi membantu konsumen untuk berbelanja barang kebutuhan sehari-hari dari pasar tradisional, PT Tuffah Informatics Indonesia pun...
AGUSTUS MENDATANG, SAHID KELOLA HOTEL SAHID BANGKA
BERITA

AGUSTUS MENDATANG, SAHID KELOLA HOTEL SAHID BANGKA

(Berita-Bisnis) - Akselerasi yang ditampilkan PT Sahid International Hotel Management and Consultant -populer dengan label Sahid Hotels & Resorts- di...
DUA HOTEL ASTON DI BALI MERAIH PENGHARGAAN THE TRENDIEST HOTELS IN INDONESIA
BERITA

DUA HOTEL ASTON DI BALI MERAIH PENGHARGAAN THE TRENDIEST HOTELS IN INDONESIA

(Berita-Bisnis) - Dua hotel yang dikelola Aston International baru saja memperoleh penghargaan sebagai The Trendiest Hotels in Indonesia. Keduanya adalah...
CANTIKA PUSPA PESONA BUKA MARTHA TILAAR SPA EXPRESS DI BEKASI
BERITA

CANTIKA PUSPA PESONA BUKA MARTHA TILAAR SPA EXPRESS DI BEKASI

(Berita-Bisnis) - Konsep The Authentic Indonesia Spa Experience yang diusung oleh PT Cantika Puspa Pesona di arena bisnis integrated wellness...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia