PFIZER KENALKAN SUPLEMEN KALSIUM

Konsumsi yang ideal sebanyak 800 hingga 1000 mg per hari untuk konsumen berusia 15-65 tahun. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Guna menggarap potensi bisnis suplemen kalsium yang saat ini diperkirakan bernilai sekitar Rp 500 miliar serta memiliki tingkat pertumbuhan sebesar 10 persen per tahun, PT Pfizer Indonesia pun resmi memperkenalkan suplemen Caltrate dan Caltrate Plus.

Kedua produk tersebut diklaim mampu memberikan asupan kalsium dan vitamin D untuk kesehatan tulang. Dan, lebih dari itu, Caltrate disebut sebagai suplemen kalsium dengan penjualan nomor satu di dunia.

Menurut Widyaretna Buenastuti, Public Affairs and Communications Director Pfizer Indonesia, Caltrate telah beredar di lebih dari 57 negara hingga saat ini.

Ditambahkan, Pfizer Indonesia menjual Caltrate isi 30 tablet dengan harga Rp 65 ribu. Adapun Caltrate isi 60 tablet dijajakan seharga Rp 124 ribu.

Sementara itu, Caltarte Plus -yang juga mengandung magnesium dan kalsium karbonat- isi 30 tablet ditawarkan dengan harga Rp 79 ribu dan Caltarte Plus isi 60 tablet senilai Rp 146 ribu.

Pfizer Indonesia menginformasikan, berdasarkan riset yang dilakukan oleh pihaknya, diketahui bahwa tingkat konsumsi asupan kalsium penduduk Indonesia baru berada di kisaran 300 mg per hari. Padahal, konsumsi yang ideal berdasarkan saran WHO adalah sebanyak 800 hingga 1000 mg per hari untuk konsumen berusia 15-65 tahun.

Bagi Pfizer Indonesia, kondisi itu berarti peluang pasar yang sangat besar untuk digarap. Terlebih Pfizer Indonesia menyatakan suplemen Caltrate dan Caltrate Plus dapat menjadi alternatif sumber kalsium bagi konsumen yang alergi minum susu.

Ke depan, dalam rangka menopang penetrasi bisnisnya di Indonesia, Pfizer Indonesia juga berencana menghadirkan beberapa produk suplemen baru. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

BIDIK USIA MUDA, LOCK&LOCK RILIS VARIAN BARU TUMBLER
BERITA

BIDIK USIA MUDA, LOCK&LOCK RILIS VARIAN BARU TUMBLER

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka memperluas segmen pasar yang diincar, PT Lock&Lock Indonesia resmi memperkenalkan beberapa varian baru tumbler (wadah kedap...
INCAR WARGA NU, INDOSAT KENALKAN KARTU PERDANA MABADIKU
BERITA

INCAR WARGA NU, INDOSAT KENALKAN KARTU PERDANA MABADIKU

(Berita-Bisnis) - Dengan menggandeng koperasi warga Nahdalatul Ulama (NU) bernama Mabadi Khoiro Ummah Bintang Sembilan (Mabadiku Bintang Sembilan), PT Indosat...
PRODIA PERKUAT JEJARING LAYANAN
BERITA

PRODIA PERKUAT JEJARING LAYANAN

(Berita-Bisnis) - Upaya PT Prodia Widyahusada Tbk menuju Next Generation Healthcare Provider lewat kehadiran jejaring layanannya yang lebih memuaskan pelanggan,...
WIRA JATIM GROUP SEGERA BANGUN PONOROGO CITY CENTER
BERITA

WIRA JATIM GROUP SEGERA BANGUN PONOROGO CITY CENTER

(Berita-Bisnis) - Peluang bisnis bisa hadir di mana saja dan terjadi di berbagai sektor industri. Terlebih bila potensinya sangat prospektif....
ASTON INTERNATIONAL BUKA FAVEHOTEL PREMIER CIHAMPELAS BANDUNG
BERITA

ASTON INTERNATIONAL BUKA FAVEHOTEL PREMIER CIHAMPELAS BANDUNG

(Berita-Bisnis) - Manajemen perhotelan Aston International secara resmi membuka Favehotel Premier Cihampelas, Bandung. Favehotel terbaru ini merupakan Favehotel yang ketujuh...
SALES PEOPLE DEVELOPMENT SEMINAR
EVENT

SALES PEOPLE DEVELOPMENT SEMINAR

8 TEKNIK – TRANSFORMASI SALES TEAM MENJADI LEGENDA by FORCE ONE (lebih…)

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia