• BERANDA
  • BERITA
  • PHILIPS LANSIR CONSUMER EXPERIENCE CENTER DI SURABAYA

PHILIPS LANSIR CONSUMER EXPERIENCE CENTER DI SURABAYA

Mengusung konsep one stop shopping store. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Setelah meluncurkan gerai perdana Consumer Experience Center di Ruko Shopping Arcade, Podomoro City-Central Park, Jakarta Barat, medio Oktober tahun lalu, ekspansi PT Philips Indonesia kembali berlanjut baru-baru ini.

Persisnya, pada pekan ini, Philips Indonesia resmi menghadirkan Consumer Experience Center anyar di Ruko Puncak Golf, di bilangan Jalan Bukit Darmo Boelevard, Dukuh Pakis, Surabaya.

Kata Head of Personal Health Philips Indonesia, Yongky Sentosa, tak jauh beda dengan gerai yang sudah beroperasi terlebih dahulu, Consumer Experience Center baru tersebut juga mengusung konsep one stop shopping store, yang memungkinkan pelanggan bisa mencoba sekaligus membeli berbagai produk keluaran Philips.

Di saat yang sama, tambahnya, pelanggan juga memiliki kesempatan untuk berkonsultasi langsung dengan tenaga ahli yang bisa membantu untuk menentukan jenis produk yang akan dibeli sesuai dengan kebutuhan.

Philips Indonesia mengabarkan, selain menawarkan beragam perlengkapan rumah tangga, gerai Consumer Experience Center Philips Ruko Puncak Golf Bukit Darmo Surabaya juga menyediakan beragam produk perawatan personal wanita dan pria hingga produk-produk perawatan ibu dan anak.

Di sisi lain, Philips Indonesia juga menyediakan 10 unit Service Car yang akan beroperasi selama enam hari dalam seminggu, dengan wilayah layanan mencakup Surabaya – Bojonegoro, Lamongan, dan Gresik.

Plus, Tuban, Probolinggo, Pasuruan, Kediri, Blitar, Jombang, Nganjuk, Tulungagung, Malang, Ngawi, serta Madiun.

Philips Indonesia menginformasikan, Consumer Experience Center Philips Ruko Puncak Golf Bukit Darmo Surabaya merupakan gerai pertama yang dilansir di Jawa Timur.

Dalam catatan Berita-Bisnis, guna menjaga kepuasan pelanggannya, Philips Indonesia sendiri telah menghadirkan Service Car (layanan purna jual) di beberapa kota, seperti di Jakarta, Bandung, Tangerang, Bekasi, Bogor, Semarang, dan Yogyakarta. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

INCAR SOCIAL NESTERS, ARNOTT’S RILIS TIMTAM: SMOOTH AND CRUNCHY
BERITA

INCAR SOCIAL NESTERS, ARNOTT’S RILIS TIMTAM: SMOOTH AND CRUNCHY

(Berita-Bisnis) - Bila diukur dari sudut pertumbuhan, performa industri makanan dan minuman selama semester pertama tahun ini, tetap mampu memperlihatkan...
THE RITZ-CARLTON TAWARKAN THE PREMIER BUSINESS PACKAGE HINGGA DESEMBER 2011
BERITA

THE RITZ-CARLTON TAWARKAN THE PREMIER BUSINESS PACKAGE HINGGA DESEMBER 2011

(BeritaBisnis) - Bagi tamu yang ingin menginap di Mayfair Suite dengan harga khusus, The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan menawarkan The...
MUDAHKAN NASABAH, STANDARD CHARTERED HADIRKAN BREEZE
BERITA

MUDAHKAN NASABAH, STANDARD CHARTERED HADIRKAN BREEZE

(Berita-Bisnis) - Demi memudahkan nasabahnya saat membayar tagihan, isi ulang pulsa, mengakses giro, tabungan, deposito maupun transfer dana via kartu...
TRAKINDO HADIRKAN EKSKAVATOR HIDROLIK CAT 320D2
BERITA

TRAKINDO HADIRKAN EKSKAVATOR HIDROLIK CAT 320D2

(Berita-Bisnis) - Setelah merilis ekskavator hidrolik CAT 320D beberapa tahun lalu, PT Trakindo Utama kembali menghadirkan produk anyar sejenis berlabel...
CINEMA 21 BAKAL HADIR DI PAPUA
BERITA

CINEMA 21 BAKAL HADIR DI PAPUA

(Berita-Bisnis) - Jika tidak ada halangan dan hasil studi kelayakan yang dilakukan saat ini memberikan sinyal positif, maka pada tahun...
DORONG PENJUALAN, MAZDA PART DISTRIBUTION CENTER BEROPERASI
BERITA

DORONG PENJUALAN, MAZDA PART DISTRIBUTION CENTER BEROPERASI

(Berita-Bisnis) - Bercermin dari kondisi tahun lalu, PT Mazda Motor Indonesia berniat melego kurang lebih 12 ribu unit mobil sepanjang...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia