• BERANDA
  • BERITA
  • PHM KELOLA HOTEL KEDUA THE 101 DI MANGKUBUMI YOGYAKARTA

PHM KELOLA HOTEL KEDUA THE 101 DI MANGKUBUMI YOGYAKARTA

Merupakan hotel kedua yang berada di bawah brand THE 101. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Rencana PHM Hospitality untuk mengembangkan sayap bisnisnya di industri manajemen perhotelan dan resor, tampaknya akan semakin berkembang seiring kepercayaan yang diperoleh dari PT Gajah Mas Perkasa untuk mengelola Hotel THE 1O1 Mangkubumi, Yogyakarta.

Hotel THE 1O1 Mangkubumi Yogyakarta itu adalah hotel bintang tiga premium yang bakal memiliki 154 kamar trendi, ruang pertemuan, kolam renang, dan Alfresco Dine & Lounge, yang direncanakan bisa beroperasi pada akhir tahun 2013.

Menurut Kristian Kuntadi, Managing Director PHM Hospitality, hotel tersebut bernaung dalam brand THE 1O1 dengan konsep Smart Stylish Experience.

Hotel THE 1O1 Mangkubumi Yogyakarta otomatis menjadi hotel kedua yang dikelola PHM Hospitality yang berada di bawah brand THE 101 setelah Hotel THE 1O1 Legian, Bali yang sudah dioperasikan sejak tahun 2011.

PHM Hospitality sendiri merupakan unit usaha Panorama Group yang berkecimpung di bisnis manajemen perhotelan dan resor. PHM Hospitality mengembangkan beberapa brand hotel, yakni THE BnB (budget hotel), THE 1O1 (hotel bintang tiga), dan THE HAVEN untuk hotel bintang empat.

Khusus untuk merek THE BnB, PHM Hospitality pernah mengungkapkan niatnya untuk mengelola 15 hotel The BnB di seluruh Indonesia sampai tahun 2015. Dan, jika tak ada aral melintang, maka pada medio Desember mendatang, PHM Hospitality bakal membuka Hotel The BnB di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara. Hotel dengan kapasitas 171 kamar tersebut merupakan proyek properti yang dimiliki PT Agung Podomoro Land Tbk.

Sementara untuk brand THE 101, PHM Hospitality berniat membuka empat hotel lagi pada tahun 2013. Selain di Bali dan Yogyakarta, hotel baru dengan brand THE 101 diproyeksikan hadir di Jakarta dan Bogor.

Sejak berdiri pada tahun 2010, PHM Hospitality tercatat sudah mengelola The Haven Seminyak Bali dan Hotel The 1O1 Legian Bali. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

BIDIK NASABAH BARU, ADIRA FINANCE HADIRKAN X-TRA BONUS
BERITA

BIDIK NASABAH BARU, ADIRA FINANCE HADIRKAN X-TRA BONUS

(Berita-Bisnis) - Disadari betul sebuah produk yang dikemas dengan beragam keuntungan tentunya akan mampu menarik minat banyak konsumen. Dan, lebih...
KEJAR Rp 3 TRILIUN, GARUDA GANDENG SHELL
BERITA

KEJAR Rp 3 TRILIUN, GARUDA GANDENG SHELL

(Berita-Bisnis) - Sukses dengan program corporate sales yang digelar tahun lalu, PT Garuda Indonesia Tbk. kembali mengintensifkan program sejenis tahun...
MITRA ADIPERKASA OPERASIKAN GERAI SPERRY TOP-SIDER DI KOTA KASABLANKA
BERITA

MITRA ADIPERKASA OPERASIKAN GERAI SPERRY TOP-SIDER DI KOTA KASABLANKA

(Berita-Bisnis) - Dengan membidik segmen usia muda yang berusia 25 tahun ke atas plus hobi dengan kegiatan outdoor, PT Mitra...
SIKUMIS GELAR PROMO DALAM WAKTU DEKAT
BERITA

SIKUMIS GELAR PROMO DALAM WAKTU DEKAT

(Berita-Bisnis) - Bila tak ada aral melintang, Sabas Network Group -pemilik dan pengelola situs penjualan beragam produk niaga, agro, dan...
DENGAN SINARSHIP, TRANSFER UANG CUKUP MENGGUNAKAN PONSEL
BERITA

DENGAN SINARSHIP, TRANSFER UANG CUKUP MENGGUNAKAN PONSEL

(BeritaBisnis) - Jumlah pengguna telepon seluler (ponsel) di Indonesia yang sedemikian besar, yang mencapai 210 juta pelanggan pada akhir tahun...
SAMBUT LIBURAN, TIME ZONE RILIS MYTHICAL LORDS
BERITA

SAMBUT LIBURAN, TIME ZONE RILIS MYTHICAL LORDS

(Berita-Bisnis) - Menyambut libur panjang sekolah tahun ini, PT Matahari Graha Fantasi -pengelola gerai mainan anak-anak Timezone- meluncurkan jenis permainan...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia