PRIORITAS LAND MULAI JUAL TOWER KHAN SERPONG

Proses serah terima Tower Khan diproyeksikan pada tahun 2015. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Melanjutkan kesuksesan penjualan menara pertama (Tower Lucia) Majestic Point Apartment yang berlokasi di Serpong, PT Prioritas Land Indonesia kembali meluncurkan secara resmi Tower Khan.

Menara apartemen kedua itu dirancang terdiri dari 500 unit serta menawarkan tiga tipe hunian, mulai dari tipe studio dengan luas 27 meter persegi, satu kamar tidur (40 meter persegi), dan tipe dua kamar tidur seluas 54 meter persegi.

Prioritas Land Indonesia membanderol unit Tower Khan dengan rentang harga mulai dari Rp 297 juta (studio) sampai Rp 690 juta untuk tipe two bedroom.

Menurut Marcellus Chandra, President Director Prioritas Land Indonesia, pihaknya optimis penjualan Tower Khan bakal mengulang prestasi yang telah dicapai Tower Lucia sebelumnya.

Hal itu -disebut- tak lepas dari beragam keunggulan yang dimiliki Tower Khan yang memiliki desain berkelas, hadirnya fasilitas education centre dan sky park, dan kemudahan pembayaran melalui down payment yang bisa dicicil hingga 24 kali.

Prioritas Land Indonesia mengembangkan Majestic Point Apartment yang terdiri dari dua menara apartemen di atas lahan seluas 7.500 meter persegi. Sedangkan dana investasi yang dikucurkan mencapai Rp 700 miliar.

Sampai saat ini, Tower Lucia yang memiliki 390 unit kamar diklaim telah terjual lebih dari 95 persen. Adapun proses serah terima Tower Khan diproyeksikan bakal dilakukan pada tahun 2015.

Di Bali, Prioritas Land Indonesia tercatat mengembangkan resor Majestic Point Villas yang terdiri dari 50 unit vila plus berniat membangun Majestic Point Villas Ubud. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

SHAFIRA BAKAL HADIR DI YOGYAKARTA
BERITA

SHAFIRA BAKAL HADIR DI YOGYAKARTA

(Berita-Bisnis) - Seiring dengan bertambahnya permintaan terhadap beragam produk busana muslim Shafira, Shafira Corporation Enterprise -pemilik dan pengelola butik busana...
SHELL TAWARKAN SPIRAX S5 ATF X
BERITA

SHELL TAWARKAN SPIRAX S5 ATF X

(Berita-Bisnis) - Diklaim menggunakan synthetic base oil technology yang mampu memberikan perlindungan gigi transmisi dari korosi dan keausan, PT Shell...
MEMBEDAH PERPRES No 4/2015
EVENT

MEMBEDAH PERPRES No 4/2015

PERUBAHAN KEEMPAT ATAS PERPRES No 54/2010, TENTANG PENGADAAN BARANG DAN JASA PEMERINTAH (lebih…)
PEKAN INI, LIPPO OPERASIKAN PUN HLAING SILOAM HOSPITAL MYANMAR
BERITA

PEKAN INI, LIPPO OPERASIKAN PUN HLAING SILOAM HOSPITAL MYANMAR

(Berita-Bisnis) - Ambisi Lippo Group untuk menggelar ekspansi bisnis di pasar Asia Tenggara yang sedang berkembang, yang pernah diungkapkan oleh...
LEWAT DALTON HOTEL JAKARTA, PHINISI KELOLA TOTAL 1.461 KAMAR
BERITA

LEWAT DALTON HOTEL JAKARTA, PHINISI KELOLA TOTAL 1.461 KAMAR

(Berita-Bisnis) - Sulit dimungkiri, pekan kedua Desember 2016 merupakan pekan yang menggembirakan bagi PT Makassar Phinisi Seaside Hotel yang populer...
HOME CENTER KELOLA 45 GERAI SAMPAI AKHIR TAHUN
BERITA

HOME CENTER KELOLA 45 GERAI SAMPAI AKHIR TAHUN

(Berita-Bisnis) - Bila tak halangan maka pada akhir medio Oktober ini, PT Home Center Indonesia bakal mengoperasikan gerai ke-40 Informa...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia