PRODIA GELAR EKSPANSI DI BENGKULU DAN JEPARA

Gerai Prodia hadir di seluruh provinsi di Indonesia. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Bisa jadi, pertengahan Desember 2018 adalah momen yang tak terlupakan bagi jajaran manajemen PT Prodia Widyahusada Tbk.

Bagaimana tidak. Tepat, pada akhir pekan kedua lalu, pelaku usaha laboratorium klinik kesehatan terbesar di pasar domestik ini, resmi membuka gerai anyar Prodia di bilangan Jalan S. Parman, Bengkulu.

Alhasil, lewat kehadiran Prodia Bengkulu, Prodia Widyahusada pun telah mengoperasikan jejaring layanannya di seluruh provinsi di Indonesia.

Kata Presiden Direktur PT Prodia Widyahusada, Dewi Muliaty, Prodia Bengkulu memberikan layanan pemeriksaan rutin dan pemeriksaan khusus. 

Ditambahkan pula, gerai yang sama juga memiliki layanan pemeriksaan kesehatan, seperti pemeriksaan hematologi, imunologi dan serologi, pemeriksaan terkait antigen dan antibodi, hepatitis B, fungsi tiroid, pemeriksaan kadar glukosa, HbA1c, lemak, dan fungsi ginjal.

Plus, melayani pemeriksaan rontgen, EKG, pemeriksaan audiometri, spirometri, medical check-up, serta pemeriksaan kesehatan lainnya.

Berita-Bisnis mencatat, Prodia Widyahusada sepanjang tahun ini tampak berupaya memperluas sekaligus meningkatkan kualitas jejaring gerainya.

Itu pula sebabnya, seusai melansir Prodia Bengkulu, Prodia Widyahusada kembali menggelar ekspansi via pembukaan gerai baru di Jepara, Jawa Tengah.

Dan, tak jauh beda dengan gerai-gerai sebelumnya, Prodia Jepara yang terletak di kawasan Jalan Pemuda, Jepara, itu juga menawarkan layanan pemeriksaan laboratorium, seperti pemeriksaan hematologi, imunologi dan serologi yang mencakup pemeriksaan terkait antigen dan antibodi hepatitis B, fungsi tiroid, pemeriksaan kadar glukosa, HbA1c, lemak, fungsi ginjal, fungsi hati dan elektrolit, pemeriksaan petanda tumor, hormon reproduksi, urinalisa, pemeriksaan biomolekular, dan pemeriksaan osteoporosis.

Sampai saat ini, Prodia Widyahusada mengoperasikan 292 gerai, termasuk 143 laboratorium klinik di 34 provinsi dan di 123 kota di Indonesia.

Selain berupa Prodia Health Care yang merupakan layanan wellness clinic yang berbasis personalized medicine, gerai-gerai tersebut ada juga yang terbilang sebagai specialty clinics, yang terdiri dari Prodia Children’s Health Centre, Prodia Women’s Health Centre, dan Prodia Senior Health Centre. (BB/as/Luki)

Bagikan :

PRODIA GELAR EKSPANSI DI BENGKULU DAN JEPARA

Gerai Prodia hadir di seluruh provinsi di Indonesia. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Bisa jadi, pertengahan Desember 2018 adalah momen yang tak terlupakan bagi jajaran manajemen PT Prodia Widyahusada Tbk.

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

KEJAR Rp 4,2 TRILIUN, 2 KLASTER BARU HADIR DI BSD CITY
BERITA

KEJAR Rp 4,2 TRILIUN, 2 KLASTER BARU HADIR DI BSD CITY

(Berita-Bisnis) - Daya tarik kelengkapan fasilitas dan infrastruktur yang matang di kota mandiri BSD City tampaknya dimanfaatkan betul oleh Sinar...
PARADOR GELAR GRAND OPENING FAME HOTEL SUNSET ROAD KUTA
BERITA

PARADOR GELAR GRAND OPENING FAME HOTEL SUNSET ROAD KUTA

(Berita-Bisnis) - Berbekal 90 kamar serta desain musik atau poster film yang famous dari era 80-an hingga 2000-an yang masing-masing...
PELUANG LEZAT MENJADI ENTREPRENEUR KULINER
EVENT

PELUANG LEZAT MENJADI ENTREPRENEUR KULINER

By Majalah MIX & BSI (lebih…)
RUMAH123.COM GELAR REBUTAN RUMAH GRATIS SENILAI Rp 500 JUTA
BERITA

RUMAH123.COM GELAR REBUTAN RUMAH GRATIS SENILAI Rp 500 JUTA

(Berita-Bisnis) - Guna meningkatkan jumlah pengunjungnya, situs Rumah123.com akan menggelar program "Rebutan Rumah Gratis, semudah 1-2-3" dengan hadiah berupa sebuah...
CIMB NIAGA PEROLEH PREDIKAT SANGAT BAGUS
BERITA

CIMB NIAGA PEROLEH PREDIKAT SANGAT BAGUS

(Berita-Bisnis) - Dalam periode 2010-2011, rasio permodalan, kualitas aset, rentabilitas, likuiditas, efisiensi dan pertumbuhan dana, kredit, modal, dan laba yang...
SARI COFFEE HADIRKAN STARBUCKS DI MANTOS 3
BERITA

SARI COFFEE HADIRKAN STARBUCKS DI MANTOS 3

(Berita-Bisnis) - Selama semester kedua tahun ini, PT Sari Coffee Indonesia tampak dilanda kesibukan yang luar biasa. (lebih…)

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia