• BERANDA
  • BERITA
  • RANGKUL KOMUNITAS MOTOR, GUDANG GARAM TINGKATKAN CONSUMER ENGAGEMENT

RANGKUL KOMUNITAS MOTOR, GUDANG GARAM TINGKATKAN CONSUMER ENGAGEMENT

Mempererat hubungan brand Gudang Garam Surya dengan konsumennya. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Dalam rangka peningkatan consumer engagement produk rokok Gudang Garam Surya, PT Gudang Garam Tbk. bakal melaksanakan aktivitas below the line (BTL) bertajuk Road To Surya Sumatera Bike Week 2012 pada tanggal 26 hingga 30 September mendatang di Medan, Sumatera Utara.

Hajatan tersebut digelar berkat kerjasama dengan komunitas sepeda motor Harley Davidson Club Indonesia dan diharapkan melibatkan sedikitnya 10 ribu pehobi kendaraan roda dua, baik sepeda motor besar maupun sepeda motor kecil.

Menurut Pongky Puranto, Senior Brand Manager Gudang Garam Surya, event serupa juga direncanakan akan dilangsungkan di Sumatera Barat, Riau, dan Lampung.

Untuk tahun ini, di wilayah pemasaran Sumatera, Gudang Garam menilai aktivitas BTL yang melibatkan komunitas sepeda motor cukup tepat untuk mempererat hubungan brand Gudang Garam Surya dengan konsumennya.

Di kategori produk sigaret kretek mesin, Gudang Garam memiliki rentang brand yang cukup beragam. Untuk jenis full flavored, Gudang Garam merilis Gudang Garam International, Surya 16, Surya 12, Surya 12 Premium, dan Surya Professional.

Sedangkan untuk jenis light & mild, Gudang Garam meluncurkan Surya Professional Mild, Surya Slims, Surya Slims Menthol, dan Surya Slims Premium.

Selama semester pertama tahun ini, produsen rokok pemilik pangsa pasar terbesar kedua (23,6 persen) di Indonesia itu berhasil mencatatkan penjualan sebanyak Rp 23,5 triliun atau naik sebesar 19 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.

Adapun kontributor utama penjualan bersumber dari penjualan domestik yang mencapai 96 persen -setara dengan Rp 22,5 triliun- terhadap penjualan konsolidasi Gudang Garam. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

PRASANTHI DIPERCAYA MENGELOLA KONDOTEL MULTI NIAGA GROUP
BERITA

PRASANTHI DIPERCAYA MENGELOLA KONDOTEL MULTI NIAGA GROUP

(Berita-Bisnis) - Kinerja yang mengesankan sebagai operator hotel di Padang dan Gorontalo tampaknya menjadi modal utama bagi PT Prasanthi International...
SAMARA DANA PROPERTI LUNCURKAN BONDI DAN SAMARA RESIDENCE
BERITA

SAMARA DANA PROPERTI LUNCURKAN BONDI DAN SAMARA RESIDENCE

(Berita-Bisnis) - Dengan banderol harga mulai dari Rp 400 juta per unit, PT Samara Dana Properti resmi meluncurkan Bondi Residence...
LENGKAPI DIRI, RUMAH SAKIT PONDOK INDAH HADIRKAN MRI 3T SKYRA
BERITA

LENGKAPI DIRI, RUMAH SAKIT PONDOK INDAH HADIRKAN MRI 3T SKYRA

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka menyiapkan dirinya sebagai rumah sakit yang handal, Rumah Sakit Pondok Indah resmi menghadirkan MRI 3 Tesla...
TINGKATKAN KINERJA, PIONEERINDO BAKAL OPERASIKAN 25 GERAI BARU CFC
BERITA

TINGKATKAN KINERJA, PIONEERINDO BAKAL OPERASIKAN 25 GERAI BARU CFC

(Berita-Bisnis) - Melanjutkan pembukaan delapan gerai baru yang telah dilakukan dari Januari hingga Maret 2012, PT Pioneerindo Gourmet International Tbk....
BERKAT AUTOMOBIL BORNEO PERDANA, HINO JAWARA DI KALIMANTAN BARAT
BERITA

BERKAT AUTOMOBIL BORNEO PERDANA, HINO JAWARA DI KALIMANTAN BARAT

(Berita-Bisnis) - Sudah pasti, keberadaan PT Automobil Borneo Perdana dalam radar bisnis PT Hino Motors Sales Indonesia punya arti tersendiri....
MSA KARGO BUKA LOGISTIC CENTER DI SEMARANG
BERITA

MSA KARGO BUKA LOGISTIC CENTER DI SEMARANG

(Berita-Bisnis) - Sejatinya, antisipasi terhadap pertumbuhan industri manufaktur di masa yang akan datanglah yang menjadi alasan bagi PT Monang Sianipar...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia