
Kehadiran hotel itu sendiri merupakan bagian dari rencana besar Toyota Tsusho Group untuk mulai menggarap bisnis real estate di seluruh kawasan Asia Tenggara.
Adapun untuk merealisasikan kehadiran hotel-residences yang berlokasi di Lippo Cikarang itu, Toyota Tsusho Group merangkul Lippo Group.
Dalam tataran operasional, kolaborasi tersebut dilakukan melalui Toyota Tsusho Corporation -anak usaha Toyota Tsusho Group- dan PT Lippo Karawaci Tbk yang berada dalam naungan Lippo Group. Toyota Tsusho Corporation dan Lippo Karawaci kemudian membentuk perusahaan baru bernama PT TTL Residences yang bergerak di bidang pembangunan dan pengoperasian hotel-residences.
Di perusahaan anyar yang bermodalkan US$ 11,5 juta tersebut, Toyota Tsusho Group menggenggam 51 saham via Toyota Tsusho Corporation (41 persen) dan trading company PT Toyota Tsusho Indonesia (10 persen). Lippo Group sendiri tercatat menguasai 25 persen saham.
Di samping itu, di TTL Residences, terlibat juga Toyota Housing Corporation (technological development, production, sales, construction, after-sales service for housing) dan PT Tokyu Land Indonesia (development, sales, leasing, management, operations, consulting for real estate) dengan porsi saham masing-masing sebanyak 12 persen.
Toyota Tsusho Corporation dalam keterangan pers-nya menegaskan hotel-residences itu bakal membidik para pengusaha yang tinggal di Indonesia dalam jangka waktu menengah hingga jangka waktu panjang serta para ekspatriat yang menginginkan fasilitas serta layanan bergaya Jepang yang lengkap.
Ditambahkan, bakal tersedia juga fasilitas layanan 24 jam concierge berbahasa Jepang, restoran Jepang, supermarket, pusat kebugaran, dan tempat mandi komunal besar ala Jepang. (BB/as/Christov)