RED PLANET BUKA TUNE HOTEL SURABAYA

Hingga saat ini sudah mengelola 1.063 unit kamar. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Pelan tapi pasti, ambisi PT Red Planet Indonesia untuk menambah portofolio hotelnya -yang mengusung merek Tune Hotel- sebanyak 20 hotel dalam tempo dua tahun ke depan, mulai menampakkan wujudnya.

Yang terbaru, pemilik sekaligus operator Tune Hotel Indonesia itu, resmi membuka Tune Hotel Surabaya yang terletak di kawasan Jl. Arjuna, Surabaya.

Kata Suwito, Presiden Direktur Red Planet Indonesia, hotel anyar ini merupakan hotel ke-7 yang bernaung di bawah manajemen Tune Hotel Indonesia.

Ditambahkan, Tune Hotel Surabaya memiliki kapasitas sebanyak 156 unit kamar serta dilengkapi dengan beragam fasilitas yang sesuai dengan kebutuhan para tamu maupun pengunjung hotel.

Patut diketahui, dengan beroperasinya Tune Hotel Surabaya, maka hingga saat ini, Red Planet Indonesia tercatat mengelola 1.063 unit kamar yang terdiri dari Tune Hotel Pasar Baru (166 kamar), Tune Hotel Pekanbaru (140 kamar), dan Tune Hotel Solo sebanyak 153 kamar.

Di sisi lain, total unit kamar tadi juga mencakup 157 kamar di Tune Hotel Bekasi, 147 kamar di Tune Hotel Palembang serta 144 kamar di Tune Hotel Makassar.

Kelak, bila tak ada aral melintang, jumlah unit kamar yang dikelola tersebut bakal bertambah seiring rencana pengoperasian empat hotel baru di area komersil Jakarta, dalam waktu dekat.

Dalam catatan Berita-Bisnis, pada medio Mei lalu, PT Pusako Tarinka Tbk telah mengakusisi Red Planet Indonesia dan perusahaan afiliasinya yang menelan dana sebesar Rp 63,5 miliar.

Lantas, setelah aksi korporasi itu digelar, Pusako Tarinka pun bersalin rupa menjadi Red Planet Indonesia.

Pusako Tarinka sendiri sebelumnya diketahui telah memiliki sekaligus mengelola hotel bintang empat Pusako Hotel yang berlokasi di kawasan Jl. Soekarno-Hatta, Bukittinggi, Sumatera Barat. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

RIM RILIS BLACKBERRY PORSCHE DESIGN SENILAI Rp 18 JUTA LEBIH
BERITA

RIM RILIS BLACKBERRY PORSCHE DESIGN SENILAI Rp 18 JUTA LEBIH

(Berita-Bisnis) - Dengan bingkai stainless steel, back cover kulit, display sentuh yang jernih, dan keyboard QWERTY layaknya pahatan, Research In...
HADIRKAN GALAXY NOTE 10.1, SAMSUNG KEJAR 50 PERSEN PANGSA PASAR TABLET
BERITA

HADIRKAN GALAXY NOTE 10.1, SAMSUNG KEJAR 50 PERSEN PANGSA PASAR TABLET

(Berita-Bisnis) - Pada Sabtu, 1 September 2012, PT Samsung Electronics Indonesia secara resmi bakal menghadirkan Galaxy Note 10.1 sekaligus di...
GENJOT PENJUALAN, ALFAMART SEDIAKAN SUPERHEROES & FRIENDS
BERITA

GENJOT PENJUALAN, ALFAMART SEDIAKAN SUPERHEROES & FRIENDS

(Berita-Bisnis) - Tanpa bermaksud melebih-lebihkan, program promosi collectible series sepertinya punya "nyawa" jika digelar oleh PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk,...
GANDENG THINK BIG, MANDIRI INCAR Rp 2,3 TRILIUN
BERITA

GANDENG THINK BIG, MANDIRI INCAR Rp 2,3 TRILIUN

(Berita-Bisnis) - Memberikan added value kepada konsumen sekaligus membuka peluang untuk menambah jumlah pemegang kartu kreditnya adalah tujuan yang ingin...
DI CIKARANG, MITSUBISHI BANGUN PABRIK SENILAI Rp 6,6 TRILIUN
BERITA

DI CIKARANG, MITSUBISHI BANGUN PABRIK SENILAI Rp 6,6 TRILIUN

(Berita-Bisnis) - Beranjak dari target pengembangan bisnis hingga 45 tahun ke depan serta ingin menggenjot ekspornya, PT Mitsubishi Motors Krama...
RAYAKAN PERJALANAN BISNIS, ORIFLAME INDONESIA LUNCURKAN TIGA PRODUK LEGENDARIS
BERITA

RAYAKAN PERJALANAN BISNIS, ORIFLAME INDONESIA LUNCURKAN TIGA PRODUK LEGENDARIS

(Berita-Bisnis) - Jamak bagi pelaku usaha manapun untuk mengemas event atau produk khusus, dalam rangka memperingati kiprahnya di ranah bisnis...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia