(Berita-Bisnis) – Selama tahun 2012, PT Tempo Scan Pacific Tbk. berencana memperkenalkan beberapa produk baru farmasi maupun kosmetika. Selain itu, Tempo Scan juga berkeinginan memperoleh prinsipal merek produk tertentu.
Bersamaan dengan itu, perusahaan yang berdiri sejak 1953 ini juga berupaya meningkatkan fasilitas produksinya yang berlokasi di Bekasi sekaligus memperkuat jaringan distribusi yang selama ini telah dibangun.
Menurut Handoyo S. Mulyadi, Presiden Direktur Tempo Scan Pacific, kapasitas produksi pabrik Tempo Scan Pacific itu bakal ditingkatkan menjadi 7,5 miliar tablet per tahun pada tahun ini.
Ditambahkan, sampai saat ini, Tempo Scan Pacific secara konsisten fokus ke tiga lini bisnis yang digeluti, yaitu farmasi, produk konsumen dan kosmetika, serta bidang jasa distribusi dan logistik.
Hingga akhir kuartal ketiga tahun lalu, lini bisnis distribusi dan logistik memberikan kontribusi hampir Rp 2 triliun atau setara 47,1 persen terhadap total pendapatan Tempo Scan Pacific. Angka tersebut mengalami peningkatan sebesar 13,55 persen bila dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.
Pada saat yang sama, segmen obat-obatan hanya mampu menyumbangkan 30 persen terhadap total pendapatan Tempo Scan Pacific. Sisanya, bersumber dari produk kosmetik dan konsumen.
Sampai saat ini, Tempo Scan Pacific didukung beberapa anak usaha yang terhimpun di dalam divisi distribusi, seperti PT Perusahaan Dagang Tempo, PT Supra Usadhatama, PT Tempo Logistics, PT Global Eramas, Tempo Scan Pacific Philipines Inc., PT Tri Nagaharda Satria, dan PT Kendaga Isi Mulia. (BB/Luki)