Pasalnya, sampai saat ini, 40 unit dari total 80 hunian mewah klaster Rubby Hill telah habis diborong konsumen.
Menurut Agung Krisprimandoyo, Associate Director Ciputra Group, hingga kini, pihaknya telah berhasil mengumpulkan fulus sebanyak Rp 50 miliar dari target penjualan sekitar Rp 150 miliar.
Klaster Rubby Hill tercatat menghadirkan empat tipe hunian, yaitu Amarillo, Ametrine, Asterian, dan Aquamarine. Dan, keseluruhan hunian itu ditawarkan dengan banderol harga mulai dari Rp 900 juta sampai Rp 3,5 miliar per unit.
CitraSun Garden menegaskan, klaster Rubby Hill didesain dengan konsep rumah tanpa pagar plus memiliki utilitas di bawah tanah. Selain itu, hunian di klaster Rubby Hill menggunakan gaya arsitektur modern tropis.
Klaster Rubby Hill sendiri merupakan klaster ketiga yang telah dibangun di CitraSun Garden. Sebelumnya, telah hadir klaster Emerald Hill dan Diamond Hill yang mencakup 150 unit hunian serta dinyatakan sudah habis terjual.
Berdasarkan catatan Berita-Bisnis, kawasan hunian CitraSun Garden yang berdiri di atas lahan seluas kurang lebih 20 hektar di Bukit Sari, Semarang, adalah proyek patungan antara PT Ciputra Inti Pratama (Ciputra Group) dan PT Sunindo Properti Jaya (Sun Motor Group).
Kedua perusahaan tersebut berencana menghadirkan empat klaster dengan dana investasi sebanyak Rp 350 miliar serta berkapasitas 300 unit hunian. (BB/as/Luki)