• BERANDA
  • BERITA
  • SEPARUH TARGET PEMBIAYAAN FEDERAL DIREALISASIKAN HINGGA JUNI 2013

SEPARUH TARGET PEMBIAYAAN FEDERAL DIREALISASIKAN HINGGA JUNI 2013

Menggelar Race to Victory untuk dongkrak serapan kredit sepeda motor. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Didominasi pembiayaan sepeda motor baru yang mencapai Rp 7,1 triliun, PT Federal International Finance sukses menyalurkan pembiayaan sebanyak Rp 10 triliun hingga akhir Juni lalu.

Dan, total penyaluran pembiayaan itu terhitung sama dengan 52,26 persen dari target pembiayaan sepanjang tahun ini yang diestimasi mencapai Rp 19 triliun.

Adapun jika dibandingkan dengan realisasi pada periode yang sama tahun lalu, penyaluran pembiayaan tersebut tumbuh sebesar 4,2 persen.

Menurut Suhartono, Presiden Direktur Federal International Finance dan CEO FIF Group, pihaknya optimis dapat mewujudkan target yang telah ditetapkan hingga akhir tahun nanti.

Ditambahkan, pembiayaan sepeda motor baru yang mencapai Rp 7,1 triliun itu mencakup 612.107 unit sepeda motor Honda baru. Sedangkan untuk sepeda motor bekas, pembiayaan yang disalurkan selama semester pertama tahun ini tercatat senilai Rp 1,5 triliun untuk 248 ribu unit.

Di sisi lain, pembiayaan elektronik yang populer dengan label Spektra mencapai Rp 1,159 triliun.

Sebelumnya, untuk menggenjot serapan kredit sepeda motor di Indonesia, Federal International Finance telah menggelar program bertajuk Race to Victory.

Program pengumpulan poin tersebut berlaku untuk konsumen yang mengajukan kredit baru (dua poin) maupun bagi konsumen lama yang kembali mengajukan kredit (empat poin) dengan hadiah utama CBR 150 Repsol. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

LEWAT VASA HOTEL, TANRISE GROUP KEMBANGKAN BISNIS HOSPITALITY
BERITA

LEWAT VASA HOTEL, TANRISE GROUP KEMBANGKAN BISNIS HOSPITALITY

(Berita-Bisnis) - Ambisi Tanrise Group untuk memperdalam penetrasinya di ranah bisnis hospitality di pasar domestik, sepertinya bakal semakin terwujud di...
AWAL TAHUN DEPAN, JNE BENTUK HOLDING COMPANY
BERITA

AWAL TAHUN DEPAN, JNE BENTUK HOLDING COMPANY

(Berita-Bisnis) - November tahun ini, PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) berencana menghadirkan anak usaha baru yang bergerak di bidang...
DONGKRAK MOTOR BEBEK, ASTRA HONDA MOTOR GELAR GEBER MILIARAN HONDA 2013
BERITA

DONGKRAK MOTOR BEBEK, ASTRA HONDA MOTOR GELAR GEBER MILIARAN HONDA 2013

(Berita-Bisnis) - Mulai dari tanggal 1 Oktober 2013 hingga akhir Desember nanti, PT Astra Honda Motor menyelenggarakan program bertajuk Gelegar...
DUA TAHUN LAGI, OMEGA HOTEL MANAGEMENT HADIR DI JAYAPURA
BERITA

DUA TAHUN LAGI, OMEGA HOTEL MANAGEMENT HADIR DI JAYAPURA

(Berita-Bisnis) - Tanpa bermaksud melebih-lebihkan, perjalanan PT Primus Pratama -populer dengan label Omega Hotel Management- di ranah bisnis hospitality di...
CITILINK TAMBAH RUTE BARU PADA TAHUN 2012
BERITA

CITILINK TAMBAH RUTE BARU PADA TAHUN 2012

(BeritaBisnis) - Seiring dengan peningkatan jumlah penumpang, Citilink berencana menambah rute penerbangan domestik pada tahun 2012.Rute yang akan ditambah itu...
KEMBANGKAN USAHA, CANTIKA PUSPA PESONA RILIS DUA MARTHA TILAAR SALON DAY SPA
BERITA

KEMBANGKAN USAHA, CANTIKA PUSPA PESONA RILIS DUA MARTHA TILAAR SALON DAY SPA

(Berita-Bisnis) - Kiprah PT Cantika Puspa Pesona di pentas bisnis rileksasi/wellnes serta perawatan kecantikan di pasar domestik, sejatinya tak bisa...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia