SINARMAS MSIG TOWER DIBUKA AWAL TAHUN DEPAN

Mengusung konsep modern sekaligus ramah lingkungan. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Setelah makan waktu dua tahun, Sinar Mas Group akhirnya resmi melaksanakan seremoni tutup atap (topping off) gedung perkantoran Sinarmas MSIG Tower yang terletak di kawasan CBD Sudirman, Jakarta.

Dan, gedung setinggi 47 lantai dengan luas bangunan mencapai 82 ribu meter persegi tersebut diproyeksikan bakal dibuka pada awal tahun depan.

Perlu diketahui, Sinarmas MSIG Tower berdiri di atas lahan seluas 4.500 meter persegi serta menelan dana pembangunan hingga Rp 1,5 triliun.

Dalam operasionalnya sendiri, Sinarmas MSIG Tower dimiliki oleh dua anak usaha Sinar Mas Group, yakni PT Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG (populer dengan label Sinarmas MSIG Life) dan PT Purimas Sasmita (entitas induk PT Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk/SMART).

Kata Johnson Chai, Presiden Direktur Sinarmas MSIG Life, pihaknya bakal menggunakan tiga lantai Sinarmas MSIG Tower sebagai markas Sinarmas MSIG Life yang saat ini masih berada di Gedung Wisma Eka Jiwa, Mangga Dua, Jakarta Utara.

Ditambahkan pula, gedung yang dirancang oleh DiMarzio Kato Architecture dari Los Angeles, Amerika Serikat, itu mengusung konsep modern sekaligus ramah lingkungan.

Pasalnya, di samping menggunakan double glass system, Sinarmas MSIG Tower pun sudah dilengkapi dengan Building Automation System untuk mengelola pemanfaatan air, listrik, dan air conditioner.

Sinarmas MSIG Life menjelaskan, sewa ruang perkantoran Sinarmas MSIG Tower yang dipasarkan oleh Leads Property Indonesia mencapai US$ 40 juta per meter persegi.

Dalam catatan Berita-Bisnis, proyek gedung ini sebelumnya dikembangkan oleh PT Duta Anggada Realty Tbk.

Akan tetapi, pada tahun lalu, kepemilikannya beralih ke Sinar Mas Group setelah membelinya dengan dana sebanyak US$ 184 juta. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

BERNIAGA.COM GELAR PASAR MERIAH DI SURABAYA
BERITA

BERNIAGA.COM GELAR PASAR MERIAH DI SURABAYA

(Berita-Bisnis) - Bila tak ada aral melintang, maka selama dua hari (25-26 Mei 2013), PT 701Search -pengelola situs e-commerce berniaga.com-...
TAHUN DEPAN, GRAHA LAYAR PRIMA TAMBAH BIOSKOP
BERITA

TAHUN DEPAN, GRAHA LAYAR PRIMA TAMBAH BIOSKOP

(Berita-Bisnis) - Bila tak ada aral melintang, maka sepanjang tahun depan, PT Graha Layar Prima Tbk akan menghadirkan delapan bioskop...
JELANG IMLEK, RAKUTEN GELAR SUPER SALE HINGGA 15 FEBRUARI 2013
BERITA

JELANG IMLEK, RAKUTEN GELAR SUPER SALE HINGGA 15 FEBRUARI 2013

(Berita-Bisnis) - Guna menyambut Tahun Baru Imlek 2013, PT Rakuten-MNC -pengelola dan pemilik Rakuten Belanja Online- menggelar program lelang spesial...
INCAR 30 PERSEN PANGSA PASAR, SHARP RILIS MESIN CUCI BARU
BERITA

INCAR 30 PERSEN PANGSA PASAR, SHARP RILIS MESIN CUCI BARU

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka memperkokoh dominasinya di bisnis mesin cuci pada tahun 2013, PT Sharp Electronics Indonesia merilis lini produk...
DUA BULAN, OMSET JURAGANGADGET MENCAPAI Rp 1,9 MILIAR
BERITA

DUA BULAN, OMSET JURAGANGADGET MENCAPAI Rp 1,9 MILIAR

(Berita-Bisnis) - Sejak diluncurkan medio November 2011, omset bisnis juragangadget.com, situs jual beli dan forum komunitas pecinta gadget yang dihadirkan...
ACE HARDWARE TAMBAH GERAI DI MEDAN
BERITA

ACE HARDWARE TAMBAH GERAI DI MEDAN

(Berita-Bisnis) - Langkah PT Ace Hardware Indonesia Tbk. di pentas bisnis ritel modern produk perkakas rumah tangga tampak semakin mantap...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia