• BERANDA
  • BERITA
  • TAHUN INI, NOKIA DAN ERAJAYA RENCANAKAN 12 GERAI LUMIA STORE

TAHUN INI, NOKIA DAN ERAJAYA RENCANAKAN 12 GERAI LUMIA STORE

Menawarkan full experience Nokia Lumia. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Pada tahun 2012, Nokia Indonesia dan PT Erajaya Swasembada Tbk. -distributor Nokia- berencana menghadirkan 12 gerai Lumia Store di berbagai lokasi strategis. Hal ini dilakukan menyusul dibukanya Lumia Store di Senayan City.

Gerai yang beroperasi di lantai 4 pusat perbelanjaan Senayan City itu merupakan Lumia Store pertama di Indonesia.

Kata Djatmiko Wardoyo, Direktur Marketing dan Komunikasi Erajaya Swasembada, Lumia Store adalah gerai yang akan menawarkan full experience Nokia Lumia -baik informasi teknologi maupun fitur- kepada konsumen.

Di Lumia Store Senayan City, Nokia menghadirkan dua seri Nokia Lumia pertama, yakni Nokia Lumia 800 dan Nokia Lumia 710. Keduanya menonjolkan fitur kamera Carl Zeiss, Internet Explorer 9 Mobile, dan sistem operasi Windows Phone 7.5 (Mango).

Ditambahkan, desain Nokia Lumia sangat unik dengan bahan dasar polycarbonate yang ringan dan kuat serta unibody (tanpa skrup). Selain itu, Nokia Lumia dilengkapi dengan fitur People Hub yang memudahkan hubungan dengan jaringan sosial media seperti Facebook, LinkedIn, dan Twitter. Komunikasi sesama pengguna Nokia Lumia pun dimungkinkan lewat Live Messenger. (BB/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

DORONG PENJUALAN, MERCEDES HADIRKAN MY SERVICE
BERITA

DORONG PENJUALAN, MERCEDES HADIRKAN MY SERVICE

(Berita-Bisnis) - Melengkapi jaringan pemasaran 16 diler yang tersebar di Indonesia, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia menghadirkan layanan purna jual baru...
SUZUKI TAWARKAN MEGA CARRY XTRA SENILAI Rp 99,9 JUTA
BERITA

SUZUKI TAWARKAN MEGA CARRY XTRA SENILAI Rp 99,9 JUTA

(Berita-Bisnis) - Dengan mengusung keunggulan berupa daya angkut besar plus ukuran kap yang luas, PT Suzuki Indomobil Sales secara resmi...
SIKUMIS GELAR PROMO DALAM WAKTU DEKAT
BERITA

SIKUMIS GELAR PROMO DALAM WAKTU DEKAT

(Berita-Bisnis) - Bila tak ada aral melintang, Sabas Network Group -pemilik dan pengelola situs penjualan beragam produk niaga, agro, dan...
ASUS JUAL PADFONE2 SENILAI Rp 6,3 JUTA
BERITA

ASUS JUAL PADFONE2 SENILAI Rp 6,3 JUTA

(Berita-Bisnis) - Bila semuanya berjalan lancar, pada tanggal 23 Maret mendatang, PT Asus Indonesia bakal menjual smartphone Android dengan konsep...
PERUMNAS SEGERA BANGUN 2 TOWER RUSUNAMI CENTERPOINT
BERITA

PERUMNAS SEGERA BANGUN 2 TOWER RUSUNAMI CENTERPOINT

(BeritaBisnis) - Setelah sukses menyelesaikan dua tower, Perum Perumnas dan PT Triputra Multi Graha segera membangun dua tower terakhir Rusunami...
AKASIA SEDIAKAN DISKON 8 PERSEN BAGI PEMBELI CAMDEN HOUSE KEBON JERUK
BERITA

AKASIA SEDIAKAN DISKON 8 PERSEN BAGI PEMBELI CAMDEN HOUSE KEBON JERUK

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka menyambut Tahun Baru Imlek 2013, PT Akasia Prima Sejahtera –pengembang hunian eksklusif Camden House Kebon Jeruk-...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia