• BERANDA
  • BERITA
  • TAKSI CIPAGANTI SEGERA HADIR DI BANDARA SOEKARNO-HATTA

TAKSI CIPAGANTI SEGERA HADIR DI BANDARA SOEKARNO-HATTA

Diharapkan akan mampu menambah pendapatan usaha. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Ambisi PT Cipaganti Citra Graha Tbk untuk segera mengoperasikan armada taksinya di Bandara Internasional Soekarno-Hatta tampaknya bakal dapat direalisasikan.

Hal itu erat kaitannya dengan diperolehnya ijin baru penambahan 150 unit taksi anyar.

Menurut Robertus Setiawan, Direktur Keuangan Cipaganti Citra Graha, ijin tersebut diarahkan untuk memenuhi kebutuhan konsumen di wilayah operasi Banten dan Jabodetabek.

Ditambahkan, kehadiran armada baru itu juga tak lepas dari rencana Cipaganti Citra Graha yang akan menghadirkan 350 unit taksi baru sepanjang tahun ini.

Cipaganti Citra Graha optimis pengoperasian armada taksi baru dengan sendirinya akan mampu menambah pendapatan usaha sebanyak Rp 18,9 miliar per tahun yang bermuara kepada kenaikan laba usaha.

Sebelumnya, Cipaganti Citra Graha telah menyatakan niatnya untuk membangun satu unit pool baru di sekitar kawasan Bandara Internasional Soekarno-Hatta untuk menopang operasionalisasi rute baru tersebut.

Hingga kini, Cipaganti Citra Graha tercatat mengelola kurang lebih 600 unit taksi Cipaganti dan didukung dua pool yang terletak di Halim Perdana Kusuma dan Ciledug, Tangerang, khusus untuk area komersial Jabodetabek.

Di sisi lain, sampai akhir tahun nanti, Cipaganti Citra Graha juga berencana menambah 300 unit kendaraan baru jenis travel.

Per akhir tahun lalu, pendapatan Cipaganti Citra Graha tercatat sebanyak Rp 639,37 miliar yang terutama bersumber dari divisi shuttle bus dan taksi. Adapun selama tahun ini, angka tersebut diproyeksikan meningkat menjadi Rp 735,27 miliar. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

AKHIR SEPTEMBER INI, SHEFFIELD BSD CITY MELUNCUR
BERITA

AKHIR SEPTEMBER INI, SHEFFIELD BSD CITY MELUNCUR

(Berita-Bisnis) - Bila tak ada halangan, pada tanggal 29 September mendatang, Sinar Mas Land berniat meluncurkan klaster baru bernama Sheffield....
LUNCURKAN XROAD 150S, MINERVA KEJAR PENJUALAN 80 RIBU UNIT
BERITA

LUNCURKAN XROAD 150S, MINERVA KEJAR PENJUALAN 80 RIBU UNIT

(Berita-Bisnis) - Melanjutkan kesuksesan penjualan 70 ribu unit sepeda motor sport tahun lalu, PT Minerva Motor Indonesia kembali menghadirkan sepeda...
DUNLOP TRANS CAR RACING DIBUKA DI TRANS STUDIO BANDUNG
BERITA

DUNLOP TRANS CAR RACING DIBUKA DI TRANS STUDIO BANDUNG

(Berita-Bisnis) - Di Trans Studio Bandung, PT Sumi Rubber Indonesia resmi membuka wahana berlabel Dunlop Trans Car Racing, hari ini....
AKTIF GELAR PROGRAM, GALENIUM PACU PENJUALAN TISU BASAH
BERITA

AKTIF GELAR PROGRAM, GALENIUM PACU PENJUALAN TISU BASAH

(Berita-Bisnis) - Bila tak aral melintang, PT Galenium Pharmasia Laboratories berhasrat menggelar program bertajuk JF Wet Wipes - Dare To...
SINAR MAS LAND UMUMKAN KEHADIRAN LIVINGSTON DI KOTA WISATA CIBUBUR
BERITA

SINAR MAS LAND UMUMKAN KEHADIRAN LIVINGSTON DI KOTA WISATA CIBUBUR

(Berita-Bisnis) - Setelah meluncurkan klaster Water Spring seluas 10 hektar di kawasan Grand Wisata Bekasi pada pertengahan September lalu, Sinar...
KIPRAH INTIKERAMIK DI BISNIS HOSPITALITY
BERITA

KIPRAH INTIKERAMIK DI BISNIS HOSPITALITY

(Berita-Bisnis) - Sulit untuk dibantah, senyum sejatinya menghampiri wajah para petinggi PT Intikeramik Alamasri Industri Tbk, pertengahan pekan lalu.  (lebih…)

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia