(BeritaBisnis) – Keseriusan Telkom dalam melaksanakan program Corporate Social Responsibility (CSR)-nya selama ini, memperoleh ganjaran dengan diraihnya Indonesia Corporate Social Relationshop Award 2011 dari Corporate Forum for Community Development (CFCD).
Penghargaan tersebut diperoleh dalam kategori program maupun perorangan, termasuk penghargaan CEO Terbaik 2011 untuk Rinaldi Firmansyah, Direktur Utama Telkom.
Untuk kategori program misalnya, program Internet Sehat dan Aman (Insan) yang diluncurkan Telkom dinilai berhasil, karena selain berfungsi menjual produk, Insan juga mencakup sosialisasi keamanan dan penggunaan akses internet yang produktif. Kemudian, program I-Chat (I Can Hear and Talk) yang berupa aplikasi dan portal yang membantu guru Sekolah Luar Biasa.
Di bidang ekonomi, program Kampung Telkom Sejahtera di Riau dan Malang, juga memperoleh pujian plus dalam bidang Hak Asasi Manusia karena dinilai mampu melakukan harmonisasi antara manajemen dan Serikat Karyawan.
Menurut Eddy Kurnia, Head of Corporate Communication and Affair Telkom, berbagai program CSR yang dilakukan Telkom pada intinya meliputi program kemitraan dan bina lingkungan yang berkaitan erat dengan pendidikan dan pembelajaran serta pengembangan industri kreatif melalui berbagai inkubasi bisnis.
Hingga akhir September 2011, melalui program kemitraannya, Telkom telah memberikan dana lebih dari Rp 1,4 miliar kepada 78.211 mitra binaan.