• BERANDA
  • BERITA
  • TINGKATKAN KESADARAN MEREK, MONDELEZ ROADSHOW DI 7 SEKOLAH KEJURUAN

TINGKATKAN KESADARAN MEREK, MONDELEZ ROADSHOW DI 7 SEKOLAH KEJURUAN

Memberikan materi tentang pemanfaatan keju secara tepat. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Dirancang menyasar 300 koki muda, PT Mondelez Indonesia resmi menggelar roadshow di tujuh sekolah kejuruan yang berada di DKI Jakarta, hingga Mei mendatang.

Adapun salah satu sekolah kejuruan yang digandeng adalah SMK Negeri 33 yang terletak di kawasan Jl. Gading Mas Timur II, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Kata Priscila Febriana Carlita, Corporate Communication Manager Mondelez Indonesia, roadshow yang mengusung produk keju merek Kraft itu, sejatinya merupakan program edukasi yang bertujuan memberikan wawasan tentang cara memasak dan membuat kue yang baik.

Di lain pihak, roadshow yang sama juga memberikan materi tentang pemanfaatan keju secara tepat untuk berbagai aplikasi makanan maupun kue.

Karena itu pula, roadshow tadi dalam pelaksanaannya berisikan beragam kegiatan, mulai dari diskusi tentang industri roti dan kue lokal, tips memulai bisnis makanan skala kecil, demo pembuatan pastry hingga cara penggunaan keju yang berkualitas.

Mondelez Indonesia sendiri berharap, lewat aktifitas tersebut, siswa SMK pun memperoleh bekal untuk memasuki dunia kerja atau semakin percaya diri untuk memulai usaha di kemudian hari.

Perlu diketahui, hingga kini, Mondelez Indonesia memasarkan tiga varian produk keju merek Kraft, yaitu Kraft Cheddar, Kraft Bakery serta Kraft Filling Cheese yang disebut bisa diaplikasikan untuk kebutuhan yang berbeda dalam bisnis kuliner.

Sedangkan, pada pertengahan Desember lalu, Mondelez Indonesia telah merilis Dairylea Qeju yang diklaim mampu memenuhi gizi bagi anak-anak berusia 6-12 tahun.

Oleh Mondelez Indonesia, keju yang menggunakan bahan baku impor dari susu sapi Selandia Baru serta Amerika Serikat itu, dipasarkan dalam pilihan tiga varian keju Cheddar, yaitu keju block ukuran 175 gram, keju slice isi 5 lembar plus isi 10 lembar. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

DISTRIBUSI ANGKAT ENESIS GROUP TAMPIL MENAWAN
MARKETING

DISTRIBUSI ANGKAT ENESIS GROUP TAMPIL MENAWAN

(Berita-Bisnis) - Kinerja kinclong dan menawan yang tampil di permukaan sejatinya hanyalah sebuah akibat yang ditentukan sepenuhnya oleh kerja keras...
CARGLOSS JAJAKAN RS TAICHI
BERITA

CARGLOSS JAJAKAN RS TAICHI

(Berita-Bisnis) - Siapapun mafhum adanya, nama baik adalah salah satu elemen paling penting dalam pentas bisnis. (lebih…)
MONICA TAMBAH 20 GERAI PULSE STORE BODY SHOP
BERITA

MONICA TAMBAH 20 GERAI PULSE STORE BODY SHOP

(Berita-Bisnis) - Gerai bertajuk Pulse Store yang mengusung konsep beauty with heart yang dilansir PT Monica Hijau Lestari pada pertengahan...
GREAT GIANT FOOD EKSPOR BUAH NANAS SEGAR KE ITALIA
BERITA

GREAT GIANT FOOD EKSPOR BUAH NANAS SEGAR KE ITALIA

(Berita-Bisnis) - Bagi pelaku usaha yang menjajakan produknya hingga ke manca negara, tentu sangat paham, penetrasi bukanlah sebuah konsep yang...
DI BATAM, SEMEN BOSOWA BERIKAN APRESIASI
BERITA

DI BATAM, SEMEN BOSOWA BERIKAN APRESIASI

(Berita-Bisnis) - Dibalik cemerlangnya grafik penjualan sejatinya tersimpan kerja keras dan loyalitas dari masing-masing rantai pemasaran. Salah satunya adalah peran...
ANCOL HADIRKAN DUA APARTEMEN SEKALIGUS
BERITA

ANCOL HADIRKAN DUA APARTEMEN SEKALIGUS

(BeritaBisnis) - Berbekal dana sebesar Rp 800 miliar, PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk. bakal memulai pembangunan dua apartemen di Pademangan...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia