TINGKATKAN KUALITAS AGEN, ACE JAYA BUKA KANTOR BARU

Menawarkan solusi asuransi yang diklaim komprehensif. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Diklaim sebagai bentuk nyata komitmennya untuk selalu meningkatkan jaringan agennya plus berguna bagi efisiensi operasional, PT ACE Jaya Proteksi akhirnya resmi membuka kantor ACE Star Agency yang terletak di Plaza Permata, Thamrin, Jakarta Pusat.

Alhasil, dengan kehadiran kantor tersebut, para agen ACE Jaya Proteksi pun dimungkinkan untuk mengembangkan potensi diri sekaligus belajar tentang beragam produk yang ditawarkan oleh unit bisnis ACE Group itu.

Kata Edward Ler, Presiden Direktur ACE Jaya Proteksi, pihaknya optimistis, pengoperasian kantor anyar tadi bakal mampu memfasilitasi pertumbuhan masa depan para agen asuransi.

Seperti diketahui, ACE Jaya Proteksi adalah entitas bisnis asuransi hasil merger PT ACE INA Insurance dan PT Asuransi Jaya Proteksi.

Dan, dalam operasionalnya, ACE Jaya Proteksi yang ditopang lebih dari 30 kantor cabang itu, menawarkan solusi asuransi yang diklaim komprehensif.

Adapun  model distribusinya sendiri ditempuh melalui kemitraan dengan bank, perusahaan pembiayaan, broker maupun agen.

ACE Jaya Proteksi terhitung bagian dari ACE Group of Companies, salah satu perusahaan asuransi properti dan kerugian terbesar di dunia yang berbasis di Zurich, Swiss.

Sampai saat ini, dengan menjajakan asuransi properti komersial, asuransi properti individu, asuransi kecelakaan diri, asuransi kesehatan tambahan, reasuransi, dan asuransi jiwa bagi beragam kelompok nasabah, ACE Group of Companies beroperasi di lebih dari 50 negara.

Di sisi lain, ACE Group of Companies berinduk kepada ACE Limited yang terdaftar di New York Stock Exchange dan masuk dalam indeks S&P 500. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

XL DAN ADNAN TARGETKAN JUAL 300 RIBU UNIT MODEM TIGA FUNGSI
BERITA

XL DAN ADNAN TARGETKAN JUAL 300 RIBU UNIT MODEM TIGA FUNGSI

(BeritaBisnis) - Bersama prinsipal lokal Adnan, PT XL Axiata Tbk. menghadirkan modem Advan Jetzkadabra seri DT8.Selain berfungsi sebagai modem yang...
MATAHARI DEPARTMENT STORE RAIH MOST ADMIRED COMPANIES AWARD 2017
BERITA

MATAHARI DEPARTMENT STORE RAIH MOST ADMIRED COMPANIES AWARD 2017

(Berita-Bisnis) - Dari riset yang digelar sejak 6 Maret 2017 hingga 17 April lalu, yang menggunakan metode desk research dan...
ULUYU.COM SEDIAKAN KUPON DISKON GRATIS SETIAP HARI
BERITA

ULUYU.COM SEDIAKAN KUPON DISKON GRATIS SETIAP HARI

(Berita-Bisnis) - Di tengah semakin merebaknya gaya hidup berbelanja online, PT Genesis Indojaya menghadirkan situs ULUYU.com, yang diklaim sebagai situs...
BERJAYA BERSAMA SALLY TARGETKAN 50 GERAI SOUR SALLY MINI
BERITA

BERJAYA BERSAMA SALLY TARGETKAN 50 GERAI SOUR SALLY MINI

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka memperluas penetrasi gerai Sour Sally Mini di Indonesia, PT Berjaya Bersama Sally -pemilik jaringan gerai Sour...
PACU PENDAPATAN, INDOSAT SEDIAKAN ISI ULANG Rp 12 RIBU
BERITA

PACU PENDAPATAN, INDOSAT SEDIAKAN ISI ULANG Rp 12 RIBU

(Berita-Bisnis) - Guna memacu pendapatannya sepanjang tahun ini, PT Indosat, Tbk. melansir isi ulang pulsa elektronik senilai Rp 12 ribu...
SWISS-BELHOTEL LANSIR SWISS-BELINN AIRPORT SURABAYA
BERITA

SWISS-BELHOTEL LANSIR SWISS-BELINN AIRPORT SURABAYA

(Berita-Bisnis) - Dibanding area komersil lainnya, Jatim Timur tampaknya memiliki makna tersendiri dalam radar bisnis Swiss-Belhotel International, khususnya lewat merek...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia