TOKOBAGUS.COM RAIH TOP BRAND AWARD 2012

Nilai transaksinya rata-rata Rp 1,4 triliun hingga Rp 1,5 triliun per bulan. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Upaya peningkatan pelayanan yang dilakukan secara konsisten diakui sebagai faktor utama bagi PT Tokobagus -pengelola situs jual beli Tokobagus.com- untuk meraih Top Brand Award 2012 dalam kategori brand e-commerce atau online shop paling top, tahun ini.

Selain itu, kemampuan Tokobagus untuk mengakomodir kebutuhan para konsumennya pun menjadi faktor lain yang berpengaruh terhadap pencapaian prestasi yang bersumber dari riset yang dilakukan Frontier Consulting Group bersama Majalah Marketing tersebut.

Menurut Ichwan Sitorus, PR Manager Tokobagus.com, penghargaan Top Brand Award 2012 kembali menjadi bukti kuat jika situs jual beli Tokobagus.com terhitung sebagai situs yang paling populer yang dicari oleh user.

Ditambahkan, terjadi peningkatan trafik yang pesat saat operasional Tokobagus.com pindah dari Bali ke Jakarta pada awal tahun 2011. Kini, listing iklan Tokobagus.com diklaim telah mencapai jutaan iklan dengan pengunjung lebih dari 800 ribu per harinya. Adapun update iklan baru disebutkan mencapai 100 ribuan iklan setiap hari.

Sebelumnya, dalam ajang Indonesia Brand Champion Award 2012 yang dilaksanakan pada medio Februari lalu, Tokobagus.com juga memperoleh penghargaan sebagai The Most Popular Online Shop Brand.

Penghargaan tersebut diperoleh dalam kategori situs niaga yang digelar oleh MarkPlus Insight dan Marketeers Magazine serta melibatkan 635 responden yang berdomisili di Jakarta, Surabaya, Bandung, Semarang, Medan, dan Makassar.

Tokobagus mengklaim rata-rata nilai transaksinya per bulan berkisar antara Rp 1,4 triliun hingga Rp 1,5 triliun sepanjang tahun ini. (BB/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

KIAT JITU TELKOMVISION RAIH 1 JUTA PELANGGAN
MARKETING

KIAT JITU TELKOMVISION RAIH 1 JUTA PELANGGAN

(Berita-Bisnis) - Menjelang tutup tahun 2011 lalu, Elvizar KH sudah bisa bernafas lega. Senyum bahkan kerap mengembang di bibirnya. Maklum,...
MARRIOTT BAKAL RILIS ALOFT JAKARTA TB SIMATUPANG
BERITA

MARRIOTT BAKAL RILIS ALOFT JAKARTA TB SIMATUPANG

(Berita-Bisnis) - Medio November 2017, Marriott International Inc. -via lini bisnisnya Starwood Hotels & Resorts- untuk pertama kalinya melansir brand...
UNIVERSITAS BRAWIJAYA BERENCANA MEMBANGUN SPBU
BERITA

UNIVERSITAS BRAWIJAYA BERENCANA MEMBANGUN SPBU

(BeritaBisnis) - Guna memperbesar pos pendapatannya sekaligus diharapkan bisa mengurangi beban biaya kuliah mahasiswa, Universitas Brawijaya Malang berencana mendirikan Stasiun...
NOVEMBER NANTI, DOMESTOS BERSIHKAN 6 RIBU TOILET
BERITA

NOVEMBER NANTI, DOMESTOS BERSIHKAN 6 RIBU TOILET

(Berita-Bisnis) - Bila semuanya berjalan mulus, pada tanggal 19 November mendatang, PT Unilever Indonesia Tbk -melalui brand Domestos- akan menggelar...
INCAR 30 PERSEN, MODENA PERKUAT JARINGAN DISTRIBUSI DAN SALES FORCE
BERITA

INCAR 30 PERSEN, MODENA PERKUAT JARINGAN DISTRIBUSI DAN SALES FORCE

(Berita-Bisnis) - Memperluas jaringan distribusi sekaligus memperkuat armada penjualan adalah strategi yang diterapkan Modena Indonesia untuk mencapai target penjualan sebanyak...
DORONG PENJUALAN, MERCEDES HADIRKAN MY SERVICE
BERITA

DORONG PENJUALAN, MERCEDES HADIRKAN MY SERVICE

(Berita-Bisnis) - Melengkapi jaringan pemasaran 16 diler yang tersebar di Indonesia, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia menghadirkan layanan purna jual baru...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia