UNILEVER LUNCURKAN DOKTER KECIL AWARD 2012

Dengan tiga merek, menguasai 74 persen pangsa pasar bisnis sabun nasional. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Dalam naungan tema kampanye Lifebuoy Berbagi Sehat, PT Unilever Indonesia merilis program Dokter Kecil Award 2012.

Melalui program itu, Unilever Indonesia ingin mensosialisasikan metode Gerakan 21 Hari sebagai bagian dari perilaku hidup bersih dan sehat sekaligus mengaktifkan kembali Unit Kesehatan Sekolah di berbagai sekolah dasar binaannya.

Menurut Debora Sadrach, VP Personal Care Unilever Indonesia, guna menggelar Dokter Kecil Award 2012, pihaknya menjalin kerjasama dengan Ikatan Dokter Indonesia, Kementerian Kesehatan, dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Ditambahkan, Dokter Kecil Award 2012 bakal diikuti 33 dokter kecil yang datang dari 33 provinsi serta memperebutkan piala.

Tahun lalu, Unilever Indonesia telah mendukung program Dokter Kecil di lebih dari 1.560 sekolah dasar di 10 provinsi dan telah berhasil membina lebih dari 51.600 Dokter Kecil.

Sampai medio Juni 2011, Unilever Indonesia tercatat masih menguasai pasar sabun nasional dengan pangsa sebanyak 74 persen. Selain Lifebouy, Unilever Indonesia merilis merek seperti Lux dan Dove di bisnis sabun. (BB/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

KEJAR Rp 3 TRILIUN, GARUDA GANDENG SHELL
BERITA

KEJAR Rp 3 TRILIUN, GARUDA GANDENG SHELL

(Berita-Bisnis) - Sukses dengan program corporate sales yang digelar tahun lalu, PT Garuda Indonesia Tbk. kembali mengintensifkan program sejenis tahun...
SANTIKA BUKA AMARIS HOTEL CIKUPA
BERITA

SANTIKA BUKA AMARIS HOTEL CIKUPA

(Berita-Bisnis) - Dengan menggandeng PT Bangunmitra Ciptagriya, manajemen perhotelan Santika Indonesia Hotels & Resorts kembali membuka Amaris Hotel yang baru...
AMARA TAWARKAN DUA AKI SEPEDA MOTOR AMARON
BERITA

AMARA TAWARKAN DUA AKI SEPEDA MOTOR AMARON

(Berita-Bisnis) - Diklaim mengusung kualitas yang lebih tahan lama, Amara Raja Batteries Ltd. yang berasal dari Hyderabad, India, resmi meluncurkan...
PABRIK BARU KAWASAKI BEROPERASI 2014
BERITA

PABRIK BARU KAWASAKI BEROPERASI 2014

(Berita-Bisnis) - Jika tak ada halangan, maka pada medio Januari tahun 2014, pabrik baru PT Kawasaki Motor Indonesia senilai Rp...
SINAR MAS LAND BANGUN KLASTER NEW AMERICA KOTA WISATA CIBUBUR
BERITA

SINAR MAS LAND BANGUN KLASTER NEW AMERICA KOTA WISATA CIBUBUR

(Berita-Bisnis) - Dengan menyasar masyarakat kelas menengah atas, Sinar Mas Land resmi memperkenalkan klaster baru bernama New America yang dikembangkan...
4LIFE INFONESIA TRADING PERKENALKAN PRODUK BARU
BERITA

4LIFE INFONESIA TRADING PERKENALKAN PRODUK BARU

(Berita-Bisnis) - Agar konsumen bisa mendapatkan pilihan beragam produk yang ditawarkan, PT 4Life Indonesia Trading secara resmi merilis  shake nutrisi...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia