UNIQLO HADIR DI PEKANBARU

Bakal sesuai dengan iklim dan budaya masyarakat Pekanbaru. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Medio Maret tahun lalu, PT Fast Retailing Indonesia menorehkan sebuah sejarah baru dalam perjalanan usahanya di ranah bisnis ritel fesyen di pasar domestik.

Kala itu, lengan bisnis Fast Retailing Co. Ltd. yang berasal dari Jepang ini resmi mengoperasikan gerai Uniqlo di Sun Plaza Medan, Sumatera Utara.

Dan, lebih dari itu, gerai seluas lebih dari 2 ribu meter persegi ini pun otomatis menjadi gerai perdana Uniqlo yang dibuka di luar Pulau Jawa.

Di saat yang sama, Uniqlo Sun Plaza Medan juga sekaligus menjadi gerai ke-15 Uniqlo di Indonesia.

Sedangkan yang terbaru, Fast Retailing Indonesia kembali memperluas jaringan layanannya di Pulau Sumatera melalui peluncuran gerai anyar Uniqlo di Living Word Pekanbaru, Riau. Tepatnya, pada akhir pekan lalu.

Kata Co-COO Fast Retailing Indonesia, Taku Ozawa, Uniqlo Living World Pekanbaru menempati area komersil sekitar 2 ribu meter persegi.

Ditambahkan pula, pihaknya yakin produk fesyen alias lifewear yang berkualitas tinggi, inovatif, serta terjangkau, yang dijajakan via gerai baru tersebut, bakal sesuai dengan iklim dan budaya masyarakat Pekanbaru.

Berita-Bisnis mencatat, seiring pembukaan Uniqlo Living World Pekanbaru, Fast Retailing Indonesia kini sudah menghadirkan 25 gerai Uniqlo di Indonesia.

Dan, dari jumlah tersebut, sebanyak 10 gerai beroperasi di Jakarta, yakni Uniqlo Senayan City, Uniqlo Lippo Mall Kemang, Uniqlo Lippo Mall Puri, Uniqlo Pantai Indah Kapuk, Uniqlo Pondok Indah Mal, Uniqlo Gandaria City, Uniqlo Grand Indonesia, Uniqlo Summarecon Mal Kepala Gading, Uniqlo Taman Agngrek Mal, dan Uniqlo Lotte Shopping Avenue.

Selebihnya, Fast Retailing Indonesia menghadirkan masing-masing tiga gerai di Jawa Barat (Uniqlo Paris Van Java, Uniqlo 23 Paskal, Uniqlo Summarecon Mal Bekasi), Jawa Timur (Uniqlo Galaxy Mal 3, Uniqlo Tunjungan Plaza 3, Uniqlo Pakuwon Mal), dan Banten (Uniqlo Supermal Karawaci, Uniqlo Aeon Mall BSD City, Uniqlo Summarecon Mal Serpong).

Di Makassar sendiri, Fast Retailing Indonesia mengoperasikan dua gerai, yaitu Uniqlo Nipah Mal dan Uniqlo Trans Studio Mall Makassar.

Plus, masing-masing satu gerai di Medan (Uniqlo Sun Plaza), Pekanbaru (Uniqlo Living World Pekanbaru), Denpasar (Uniqlo Mal Bali Galeria), serta Uniqlo Hartono Mall Yogyakarta. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

TANOTO FOUNDATION BANGUN DUA GEDUNG PAUD DI JAKARTA UTARA
BERITA

TANOTO FOUNDATION BANGUN DUA GEDUNG PAUD DI JAKARTA UTARA

(Berita-Bisnis) - Bermodalkan dana senilai Rp 3,5 miliar, Tanoto Foundation membangun gedung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kenanga 17 yang...
PANASONIC GOBEL GROUP BUKA CHATERAISE
BERITA

PANASONIC GOBEL GROUP BUKA CHATERAISE

(Berita-Bisnis) - Segendang sepenarian dengan kelompok usaha lain, Panasonic Gobel Group yang dikendalikan oleh Rachmat Gobel, juga tampak giat memperluas...
KALBE LUNCURKAN DIVA BEAUTY DRINK
BERITA

KALBE LUNCURKAN DIVA BEAUTY DRINK

(Berita-Bisnis) - Diklaim sebagai minuman kecantikan pertama di Indonesia, PT Sanghiang Perkasa -populer dengan label Kalbe Nutritionals- resmi meluncurkan Diva...
GANDENG VISA, SRIBU.COM GELAR PROMO
BERITA

GANDENG VISA, SRIBU.COM GELAR PROMO

(Berita-Bisnis) - Guna memberikan kemudahan transaksi bagi kliennya, PT Sribu Digital Kreatif -pengelola situs Sribu.com- berhasil menggandeng Visa. (lebih…)
MELIA HOTELS BAKAL OPERASIKAN MELIA UBUD
BERITA

MELIA HOTELS BAKAL OPERASIKAN MELIA UBUD

(Berita-Bisnis) - Sebagaimana halnya pebisnis manajemen perhotelan skala global lainnya yang agresif melebarkan sayap bisnisnya di pasar domestik, Melia Hotels...
KEMBANGKAN KARAWANG RESINDA, BUKIT MURIA LUNCURKAN KLASTER CENTRAL PARK
BERITA

KEMBANGKAN KARAWANG RESINDA, BUKIT MURIA LUNCURKAN KLASTER CENTRAL PARK

(Berita-Bisnis) - Besarnya permintaan hunian dari masyarakat kelas ekonomi menengah atas yang tinggal di Karawang dan sekitarnya, menjadi alasan kuat...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia