• BERANDA
  • BERITA
  • WAROENG RAJAWALI KE-25 HADIR DI HANGGAR TERAS PANCORAN

WAROENG RAJAWALI KE-25 HADIR DI HANGGAR TERAS PANCORAN

Mulai November mendatang membuka kesempatan waralaba. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Ambisi PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) untuk mengelola kurang lebih 1500 gerai Waroeng Rajawali di seluruh Indonesia, memang masih jauh dari kenyataan.

Meski demikian, rencana itu tampaknya direalisasikan dengan serius. Buktinya, hari ini, Rajawali Nusantara Indonesia resmi mengoperasikan gerai baru Waroeng Rajawali di Hanggar Teras, Pancoran, Jakarta Selatan.

Menurut Ismed Hasan Putro, Direktur Utama Rajawali Nusantara Indonesia, pihaknya menyediakan dana investasi sebanyak Rp 500 juta hingga Rp 700 juta untuk menghadirkan satu gerai.

Ditambahkan, gerai Waroeng Rajawali Hanggar, Pancoran, merupakan gerai ke-5 yang telah dioperasikan di wilayah pemasaran Jabodetabek. Sebelumnya, Rajawali Nusantara Indonesia membuka gerai serupa di kawasan Pekayon dan Pulogadung, Bekasi.

Adapun di Indonesia, gerai anyar tersebut adalah gerai yang ke-25.

Rajawali Nusantara Indonesia mengklaim, pihaknya bakal berusaha keras menghadirkan total 250 gerai di seluruh Indonesia, sampai akhir medio Desember mendatang.

Seperti diketahui, gerai Waroeng Rajawali memosisikan dirinya sebagai galeri berbagai produk hilir Badan Usaha Milik Negara, antara lain, gula kemasan merek Raja Gula, produk teh merek Liki, daging kemasan dengan label Raja Daging, dan kondom merek Artika.

Bersamaan dengan itu, 5 persen dari total produk yang ditawarkan di gerai Waroeng Rajawali tercatat berasal dari UKM binaan Badan Usaha Milik Negara.

Jika tak ada aral melintang, pada medio November mendatang, Rajawali Nusantara Indonesia bakal mulai menawarkan kerjasama waralaba gerai Waroeng Rajawali.

Untuk itu, bagi yang berminat, cukup menyediakan dana sebesar Rp 150 juta sekaligus menandatangani sebuah perjanjian yang berlaku selama 3 tahun.

Di sisi lain, calon pewaralaba juga wajib menyediakan lokasi tempat usaha dengan lebar minimal 10 meter plus panjang yang tidak ditentukan.

Dalam kerja sama tersebut, Rajawali Nusantara Indonesia menegaskan bahwa pihaknya akan mengisi barang dagangan sebanyak kurang lebih 1500 item. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

AKASIA TUNJUK ILC RESIDENT SERVICES SEBAGAI PENGELOLA CAMDEN HOUSE KEBON JERUK
BERITA

AKASIA TUNJUK ILC RESIDENT SERVICES SEBAGAI PENGELOLA CAMDEN HOUSE KEBON JERUK

(Berita-Bisnis) - Sesuai dengan rencana semula yang memposisikan Camden House Kebon Jeruk sebagai hunian eksklusif, maka PT Akasia Prima Sejahtera...
ACCOR BUKA PULLMAN JAKARTA CENTRAL PARK
BERITA

ACCOR BUKA PULLMAN JAKARTA CENTRAL PARK

(BeritaBisnis) - Menyusul kehadiran Hotel Pullman di Bali, Accor secara resmi mengoperasikan Hotel Pullman Jakarta Central Park.Hotel Pullman Jakarta berada...
PEMBANGUNAN KOTA KASABLANKA DIPERKIRAKAN SELESAI AKHIR 2012
BERITA

PEMBANGUNAN KOTA KASABLANKA DIPERKIRAKAN SELESAI AKHIR 2012

(Berita-Bisnis) - Jika tak ada aral melintang, pembangunan superblok Kota Kasablanka yang berlokasi di Jakarta Selatan dan dikembangkan oleh PT...
ACCORHOTELS BAKAL BUKA IBIS SURABAYA TIDAR
BERITA

ACCORHOTELS BAKAL BUKA IBIS SURABAYA TIDAR

(Berita-Bisnis) - Segendang sepenarian dengan manajemen perhotelan lainnya, AccorHotels pun tampak giat memperlebar layanan keramahtamahannya di pasar domestik. (lebih…)
SWISS-BELHOTEL BUKA 14 ZEST HOTEL SAMPAI AKHIR 2016
BERITA

SWISS-BELHOTEL BUKA 14 ZEST HOTEL SAMPAI AKHIR 2016

(Berita-Bisnis) - Strategi yang diimplementasikan oleh Swiss-Belhotel International untuk merambah segmen hotel bujet di pasar domestik, lewat merek Zest, sepertinya...
KELLER RESMI BEROPERASI DI INDONESIA
BERITA

KELLER RESMI BEROPERASI DI INDONESIA

(Berita-Bisnis) - Pentas bisnis agen properti atau broker properti di Indonesia tampaknya akan semakin riuh dengan kehadiran Keller Williams Realty....

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia