INTIWHIZ LANSIR WHIZ HOTEL FALATEHAN JAKARTA

Merupakan hotel ke-5 yang beroperasi di wilayah pemasaran Jakarta. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Seperti yang telah direncanakan, PT Intiwhiz International -populer dengan label Intiwhiz International Management- akhirnya resmi menambah jumlah hotel kelolaannya.

Persisnya, pada pekan ini, Intiwhiz International Management melansir hotel baru bertajuk Whiz Hotel Falatehan Jakarta yang terletak di bilangan Jalan Falatehan I, Jakarta Selatan.

Alhasil, dengan beroperasinya hotel anyar yang hanya sepelemparan batu dari kawasan Blok M, Jakarta Selatan, itu, Intiwhiz International Management pun telah mengoperasikan 5 hotel di wilayah pemasaran Jakarta.

Adapun sebelumnya, lini bisnis hospitality PT Intiland Development Tbk ini sudah mengelola Whiz Hotel Cikini (133 kamar), Whiz Prime Hotel Kelapa Gading (160 kamar), Grand Whiz Kelapa Gading (322 kamar), dan Grand Whiz Poins Square (159 kamar).

Kata Corporate GM Sales & Marketing Intiwhiz Hospitality Management, Edi Syumardi, Whiz Hotel Falatehan Jakarta memiliki 52 kamar yang terdiri dari dua tipe, yakni single dan standard.

Dijelaskan pula, untuk menyemarakkan pembukaannya, hotel baru tersebut menawarkan harga promo yang dibanderol mulai dari Rp 333 ribu (semua tipe kamar) yang berlaku sampai medio Agustus 2017.

Dan, lebih dari itu, Intiwhiz Hospitality Management sendiri yakin tingkat hunian kamar Whiz Hotel Falatehan Jakarta bakal mampu mencapai 60 persen dalam kurun waktu beberapa bulan ke depan.

Berita-Bisnis mencatat, bila tak ada aral melintang, Intiwhiz Hospitality Management sedang menyiapkan pembukaan 4 hotel baru lagi, yakni Whiz Prime Hotel Malioboro Yogyakarta, Whiz Prime Hotel Khatib Sulaiman Padang, Whiz Prime Hotel Sudirman Makassar, serta Whiz Prime Hotel Basuki Rahmat Malang.

Sementara secara keseluruhan, Whiz Hotel Falatehan Jakarta tergolong sebagai portofolio ke-18 yang saat ini berada dalam pengelolaan Intiwhiz Hospitality Management. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

UNICHARM INDONESIA BAKAL BANGUN PABRIK BARU
BERITA

UNICHARM INDONESIA BAKAL BANGUN PABRIK BARU

(Berita-Bisnis) - Beranjak dari asumsi bertumbuhnya bisnis pembalut sebesar 20 persen di Indonesia setiap tahunnya, maka PT Unicharm Indonesia berniat...
DONGKRAK PENGUNJUNG, KIDZANIA AKTIF GELAR COACHING CLASS
BERITA

DONGKRAK PENGUNJUNG, KIDZANIA AKTIF GELAR COACHING CLASS

(Berita-Bisnis) - Kendati wujudnya hanya berupa sebuah theme park edutainment, toh tidak mudah bagi PT Aryan Indonesia untuk memikat para...
INCAR Rp 1 TRILIUN, ADI SARANA BUKA KANTOR BARU DAN TAMBAH ARMADA
BERITA

INCAR Rp 1 TRILIUN, ADI SARANA BUKA KANTOR BARU DAN TAMBAH ARMADA

(Berita-Bisnis) - Guna mendukung pencapaian target pendapatan sebanyak Rp 1 triliun dan laba bersih senilai Rp 138 miliar pada tahun...
BUSINESS STRATEGY CONFERENCE
EVENT

BUSINESS STRATEGY CONFERENCE

GOOD TO GREAT BUSINESS, ENHANCING COMPANY'S BUSINESS GROWTH STRATEGYBy ADVANCED MANAGEMENT CENTRE (lebih…)
BAHAMA MULAI PEMBANGUNAN PEJATEN PARK RESIDENCE
BERITA

BAHAMA MULAI PEMBANGUNAN PEJATEN PARK RESIDENCE

(Berita-Bisnis) - Proyek yang digadang-gadang sejak medio Mei lalu itu akhirnya resmi menggelar groundbreaking, pekan lalu. (lebih…)
HOTEL KETIGA ARTOTEL DIBUKA DI SANUR
BERITA

HOTEL KETIGA ARTOTEL DIBUKA DI SANUR

(Berita-Bisnis) - Sulit untuk disangkal, konsep pengembangan hotel yang dirancang secara individual sekaligus mempertimbangkan lokasi dan lingkungan, gaya hidup lokal,...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia