
(BeritaBisnis) – Agar Reksadana Manulife Greater Indonesia Fund (MGIF) lebih akrab dengan 13 agen penjualnya yang kebanyakan adalah bank asing dan juga untuk memperbesar dana kelolaannya, PT Manulife Aset Manajemen Indonesia pun meluncurkan kembali MGIF, produk reksadana saham berdenominasi dolar.
Ditargetkan, dengan upaya yang baru ini, rencana untuk meraup dana kelolaan hingga Rp 1 triliun bisa tercapai.
Menurut Putut Andanawarih, Direktur Investment Specialist Manulife Aset Manajemen Indonesia, sejak pertama kali diperkenalkan ke publik pada September 2011, dana kelolaan MGIF telah mencapai Rp 30 miliar hingga akhir November 2011.
MGIF ditujukan untuk nasabah ritel dan institusi dengan setoran awal 100 dolar US.
Ditambahkan, alokasi portofolio MGIF terbagi atas beberapa bagian. Sekitar 80 persen hingga 100 persen diarahkan ke saham di Bursa Efek Indonesia dengan prioritas sektor perbankan dan sektor konsumsi domestik. Sebanyak 15 persen untuk saham luar negeri dan 20 persen untuk instrumen pasar uang.
MGIF merupakan merupakan produk pertama di Indonesia yang ditawarkan dalam denominasi dolar dan berinvestasi kepada efek saham.