• BERANDA
  • BERITA
  • GRAHA SERAYA PRATAMA TUNJUK TRAVELODGE KELOLA TRAVELODGE BATAM

GRAHA SERAYA PRATAMA TUNJUK TRAVELODGE KELOLA TRAVELODGE BATAM

Portofolio perdana di pasar domestik. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Walau saat ini telah mengelola masing-masing dua aset di Hong Kong dan Thailand, Travelodge Hotels (Asia) Pte. Ltd. sepertinya tidak ingin segera berpuas diri.

Buktinya, manajemen perhotelan yang bermarkas di International Plaza, Singapura, ini baru saja memperoleh kepercayaan dari PT Graha Seraya Pratama untuk mengoperasikan hotel bintang empat yang terletak di kawasan Jalan Duyung, Sei Jodoh, Batam, Provinsi Kepulauan Riau.

Alhasil, mulai 1 Januari 2018, Travelodge Hotels (Asia) Pte. Ltd. pun resmi mengelola Travelodge Batam berkapasitas 249 kamar.

Kata Chairman Travelodge Hotels (Asia) Pte. Ltd., Stephen Burt, untuk menyemarakkan pembukaannya, pihaknya menawarkan program spesial berupa diskon sebesar 15 persen bagi tamu yang menginap, yang berlaku mulai 1 Januari hingga 31 Desember 2018.

Ditambahkan pula, khusus bagi member (TravelodgeR), tersedia diskon tambahan sebanyak 10 persen dan memperoleh keistimewaan check-in lebih awal maupun check-out lebih lambat.

Travelodge Hotels (Asia) Pte. Ltd. menginformasikan, selain dilengkapi dengan indoor swimming pool, Travelodge Batam juga mempunyai beragam fasilitas, seperti fitness centre, restoran, The Manis Bakery, dan The Mosaic Lounge.

Sedangkan untuk memenuhi kebutuhan MICE, Travelodge Batam didukung kehadiran 12 ruang pertemuan dengan daya tampung maksimal 800 orang.

Berita-Bisnis mencatat, Travelodge Batam -sebelumnya mengusung label Novotel Batam- terhitung sebagai portofolio perdana Travelodge Hotels (Asia) Pte. Ltd. di pasar domestik.

Dan, ke depan, operator Travelodge Kowloon Hong Kong, Travelodge Central Hollywood Road Hong Kong, Travelodge Pattaya, serta Travelodge Bangkok Sukhumvit, ini juga berniat mengembangkan layanannya ke beberapa daerah potensial di Indonesia. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

MANUKA HONEY RAMBAH PASAR DOMESTIK
BERITA

MANUKA HONEY RAMBAH PASAR DOMESTIK

(Berita-Bisnis) - Diklaim merupakan produk madu pertama yang telah diteliti secara luas dan memiliki khasiat terapeutik yang diakui para ilmuwan...
LION HADIR DI ALFAMART, FEE BASED BUSINESS SUMBER ALFARIA TRIJAYA TERDONGKRAK
BERITA

LION HADIR DI ALFAMART, FEE BASED BUSINESS SUMBER ALFARIA TRIJAYA TERDONGKRAK

(Berita-Bisnis) - Visi PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk untuk menjadikan jaringan gerainya sebagai toko komunitas tampaknya bukan sekedar isapan jempol...
PANORAMA HADIR DI SOLO
BERITA

PANORAMA HADIR DI SOLO

(Berita-Bisnis) - Dominasi PT Panorama Tours di bisnis travel atau biro perjalanan wisata tampaknya bakal semakin kokoh seiring dengan pembukaan...
LAYANAN EXECUTIVE CLASS SRIWIJAYA AIR RESMI HADIR
BERITA

LAYANAN EXECUTIVE CLASS SRIWIJAYA AIR RESMI HADIR

(Berita-Bisnis) - Hari ini, maskapai penerbangan Sriwijaya Air resmi menghadirkan executive class di 15 rute penerbangan. (lebih…)
SAMBUT NATAL, EARLY LEARNIGN CENTRE SEDIAKAN DISKON HINGGA 40 PERSEN
BERITA

SAMBUT NATAL, EARLY LEARNIGN CENTRE SEDIAKAN DISKON HINGGA 40 PERSEN

(Berita-Bisnis) - Mulai pertengahan medio November 2013 hingga akhir tahun nanti, PT Multitrend Indo -pengelola brand Early Learning Centre (ELC)...
DIDUKUNG PRODUK BARU, JOTUN PERKOKOH POSISINYA DI BISNIS CAT
BERITA

DIDUKUNG PRODUK BARU, JOTUN PERKOKOH POSISINYA DI BISNIS CAT

(Berita-Bisnis) - Berbahagialah sesungguhnya para pelaku industri cat di Indonesia. Kendati event pemilihan legislatif dan Presiden diperkirakan mempengaruhi kinerja industri...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia