Produk ban anyar ini sendiri khusus diarahkan bagi para pengguna sepeda motor sport di atas 250 cc.
Kata Bayu Surya Pamugar Sugeng, Head of Sales & Marketing Two Wheels Michelin Indonesia, Michelin Pilot Power 3 telah melalui sejumlah penyempurnaan dibandingkan produk Michelin sebelumnya.
Ditambahkan, ban ini dirancang dengan menggunakan teknologi inovatif 2CT dan 2CT+ yang memiliki 100 persen silica compound pada permukaan ban guna memaksimalkan daya cengkeram dan ketahanan ban, khususnya di permukaan jalan basah.
Selain itu, Michelin Pilot Power 3 juga menggunakan 4 jenis compound dengan tingkat yang berbeda untuk tiap lapisan.
Lebih dari itu, berdasarkan hasil uji coba lembaga independen bernama DEKRA Test Center, Michelin Pilot Power 3 bahkan disebut memiliki daya tahan yang lebih unggul dibandingkan produk kompetitor keluaran pabrikan besar asal Jepang dan Italia.
Michelin Indonesia menginformasikan, Michelin Pilot Power 3 dipasarkan dengan banderol harga mulai dari Rp 1,2 juta hingga Rp 2 juta per unit.
Michelin Indonesia juga menyatakan bahwa kehadiran produk baru ini otomatis melengkapi varian produk two wheels merek Michelin yang telah hadir lebih dulu, yaitu Michelin Pilot Street dan Michelin Pilot Street Radial. (BB/as/Luki)