• BERANDA
  • BERITA
  • AWAL 2013, P&G INDONESIA MULAI OPERASIKAN PABRIK POPOK PERTAMANYA

AWAL 2013, P&G INDONESIA MULAI OPERASIKAN PABRIK POPOK PERTAMANYA

Pabrik pertama di Indonesia yang menerima sertifikasi Leadership in Energy & Environmental Design. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Besarnya pertumbuhan bisnis popok bayi sekali pakai di Indonesia membuat PT Procter & Gamble Indonesia tidak ingin kehilangan kesempatan.

Untuk itu, Procter & Gamble Indonesia akan mulai mengoperasikan pabrik barunya pada awal tahun depan yang berlokasi di Karawang, Jawa Barat.

Menurut Bambang Sumaryanto, Direktur Hubungan Eksternal Procter & Gamble Indonesia, kapasitas pabrik baru itu diproyeksikan bisa memenuhi kebutuhan popok untuk 8 juta bayi di Indonesia.

Ditambahkan, pihaknya membenamkan dana investasi sebanyak US$ 100 juta untuk pembangunan pabrik pertamanya itu.

Pabrik tersebut dilengkapi dengan fasilitas modern untuk memproduksi popok bayi Pampers, merek global terbesar dari Procter & Gamble. Pabrik itu juga akan menjadi pabrik pertama di Indonesia yang menerima sertifikasi Leadership in Energy & Environmental Design (LEED).

LEED sendiri merupakan sistem sertifikasi internasional yang diberikan oleh Green Building Council Amerika Serikat kepada bangunan yang memenuhi sejumlah kriteria ramah lingkungan.

Berdasarkan catatan berita-bisnis.com, popok bayi Mamy Poko keluaran PT Uni Charm Indonesia menguasai hampir 70 persen pasar popok bayi di Indonesia hingga akhir Desember 2011. (BB/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

CATUR SENTOSA HADIRKAN MITRA10 KE-24 DI Q-BIG BSD CITY
BERITA

CATUR SENTOSA HADIRKAN MITRA10 KE-24 DI Q-BIG BSD CITY

(Berita-Bisnis) - Aktivitas pemilik rumah yang melakukan renovasi atau remodelling pada unit huniannya sesungguhnya merupakan kabar yang menggembirakan bagi para...
TOKOBAGUS.COM RAIH TOP BRAND AWARD 2012
BERITA

TOKOBAGUS.COM RAIH TOP BRAND AWARD 2012

(Berita-Bisnis) - Upaya peningkatan pelayanan yang dilakukan secara konsisten diakui sebagai faktor utama bagi PT Tokobagus -pengelola situs jual beli...
PERUMNAS LUNCURKAN SENTRALAND SEMARANG
BERITA

PERUMNAS LUNCURKAN SENTRALAND SEMARANG

(Berita-Bisnis) - Diklaim sebagai terobosan baru dalam usahanya untuk mengoptimalkan aset yang dimiliki, Badan Usaha Milik Negara Perum Perumnas resmi...
LIPUTAN GROUP BAKAL BUKA HOTEL BARU DI SURABAYA DAN MAKASSAR
BERITA

LIPUTAN GROUP BAKAL BUKA HOTEL BARU DI SURABAYA DAN MAKASSAR

(Berita-Bisnis) - Jika tak ada aral melintang, PT Bumi Liputan Jaya (Liputan Group) yang berbasis di Balikpapan, Kalimantan Timur, dan...
DATASCRIP RILIS CANON IMAGE SQUARE JAMBI
BERITA

DATASCRIP RILIS CANON IMAGE SQUARE JAMBI

(Berita-Bisnis) - Dalam radar bisnis PT Datascrip, distributor produk pencitraan digital merek Canon di pasar domestik, hands-on experience tampaknya memiliki...
KAGUM HOTELS TAMBAH 868 KAMAR BARU SEPANJANG TAHUN INI
BERITA

KAGUM HOTELS TAMBAH 868 KAMAR BARU SEPANJANG TAHUN INI

(Berita-Bisnis) - Ambisi Kagum Hotels untuk memperkuat posisinya sebagai operator hotel terkemuka di Indonesia, tampaknya bukan sekedar isapan jempol belaka....

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia