• BERANDA
  • BERITA
  • DI KATEGORI PERDAGANGAN RITEL, ELECTRONIC CITY DINOBATKAN SEBAGAI BEST NEW ISSUER 2014

DI KATEGORI PERDAGANGAN RITEL, ELECTRONIC CITY DINOBATKAN SEBAGAI BEST NEW ISSUER 2014

Pertumbuhan saham di atas rata-rata sektor usahanya. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Pergerakan saham PT Electronic City Indonesia Tbk di Bursa Efek Indonesia (BEI) agaknya tak lepas dari pengamatan Warta Ekonomi.

Buktinya, majalah ekonomi yang bermarkas di kawasan Jl. Kramat IV, Jakarta, ini, menilai saham Electronic City Indonesia tergolong sebagai saham yang memiliki pertumbuhan di atas rata-rata sektor usahanya dalam jangka waktu tidak lebih dari empat tahun sejak terdaftar di BEI.

Alhasil, Electronic City Indonesia yang baru ‘melantai’ pada medio Juli 2013, berhak atas penghargaan Best New Issuer 2014 dalam kategori perdagangan ritel versi Warta Ekonomi.

Kata Made Agus Dwiyanto, Finance and Corporate Affairs Director Electronic City Indonesia, pihaknya bangga menerima penghargaan tersebut.

Seperti diketahui, Warta Ekonomi memonitor pergerakan saham dari 52 emiten yang bergabung ke pasar modal pada periode tahun 2012 hingga tahun lalu. Dari jumlah tersebut, sebanyak 10 saham dinilai tumbuh di atas rata-rata sektor usahanya dalam tempo tidak lebih dari empat tahun sejak terdaftar di BEI.

Selain Electronic City Indonesia, penilaian serupa -dalam kategori masing-masing- juga diberikan kepada PT Acset Indonusa Tbk, PT Express Transindo Utama Tbk, PT Inti Bangun Sejahtera Tbk, PT Minna Padi Investama Tbk, PT MNC Sky Vision Tbk, PT Multipolar Technology Tbk, PT Saratoga Investama Sedaya Tbk, PT Siloam International Hospitals Tbk, dan PT Surya Essa Perkasa Tbk.

Bagi Warta Ekonomi sendiri, ajang penghargaan bagi emiten pendatang baru di BEI ini sudah memasuki tahun kedua penyelenggaraan, sampai saat ini.

Adapun Electronic City Indonesia hingga kini diketahui sudah mengoperasikan 61 gerai yang mengusung label Electronic City maupun Electronic City Outlet di berbagai daerah, antara lain, di Jabodetabek, Bali, Medan, Lampung, Solo, Purwakarta, Jatinangor, Cimahi, Cianjur, Balikpapan, Pontianak, Pekalongan, Batam, Kendari serta Ponorogo.

Khusus selama kuartal pertama tahun 2014, Electronic City Indonesia bahkan meresmikan lima gerai baru.

Berita-Bisnis mencatat, pada akhir medio Januari lalu, Electronic City Indonesia juga berhasil menggaet penghargaan dalam ajang Superbrands Award 2014 pada kategori Electronic Store. Penghargaan itu merupakan penghargaan yang ketiga yang diperoleh secara berturut-turut. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

TAHUN DEPAN, PHAPROS MULAI TAWARKAN EUCARBON HERBAL
BERITA

TAHUN DEPAN, PHAPROS MULAI TAWARKAN EUCARBON HERBAL

(Berita-Bisnis) - Dengan merangkul Trenka Industriebedarf Handelsgesellschaft m.b.H. yang bermarkas di Vienna, Austria, PT Phapros Tbk berniat memasarkan produk baru...
GELAR PROMO, ENGLISH FIRST INCAR MURID BARU
BERITA

GELAR PROMO, ENGLISH FIRST INCAR MURID BARU

(Berita-Bisnis) - Mulai dari 5 April hingga 15 April 2013, EF English First Indonesia menyediakan diskon kursus senilai Rp 300...
AKHIR SEPTEMBER, SUNTORY GARUDA BEVERAGE LUNCURKAN PRODUK BARU
BERITA

AKHIR SEPTEMBER, SUNTORY GARUDA BEVERAGE LUNCURKAN PRODUK BARU

(Berita-Bisnis) - Pada akhir medio September nanti, perusahaan minuman non alkohol/minuman ringan PT Suntory Garuda Beverage berniat melansir produk barunya...
BIDIK PENGGUNA SEPEDA MOTOR, SHELL LUNCURKAN PELUMAS DENGAN TEKNOLOGI PUREPLUS
BERITA

BIDIK PENGGUNA SEPEDA MOTOR, SHELL LUNCURKAN PELUMAS DENGAN TEKNOLOGI PUREPLUS

(Berita-Bisnis) - Setelah meluncurkan produk pelumas Shell Helix Ultra with PurePlus Technology untuk kendaraan roda empat pada pertengahan Oktober tahun...
TAUZIA KEMBALI BUKA POP! HOTEL FESTIVAL CITYLINK BANDUNG
BERITA

TAUZIA KEMBALI BUKA POP! HOTEL FESTIVAL CITYLINK BANDUNG

(Berita-Bisnis) - Diklaim merupakan wujud baru dari POP! Hotel Generation, Tauzia Hotel Management pun resmi mengoperasikan kembali POP! Hotel Festival...
SMARTFREN RAIH GELAR THE BEST INNOVATIVE MOBILE BROADBAND
BERITA

SMARTFREN RAIH GELAR THE BEST INNOVATIVE MOBILE BROADBAND

(BeritaBisnis) - Dalam ajang Techlife Innovative Award 2011 yang baru saja dilaksanakan, Smartfren berhasil memperoleh penghargaan sebagai The Best Innovative...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia