ENERGIZER BAGI 7 RIBU LAMPU SOLAR LED DI BANDUNG

Membantu masyarakat yang dinilai masih memiliki keterbatasan listrik. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Dengan menggandeng lembaga non profit internasional One Million Light dan Pemerintah Kabupaten Bandung Barat, PT Energizer Indonesia resmi memberikan bantuan 7 ribu lampu solar LED kepada masyarakat desa di 9 kecamatan di Kabupaten Bandung Barat.

Adapun kecamatan yang dimaksud adalah Cililin, Cikalong Wetan, Rongga, Sindangkerta, Saguling, Gunung Halu, Cipongkor, Cipeundeuy serta Cipatat.

Kata Hallaj A. Duriasa, Plant HR Manager Energizer Indonesia, pemberian bantuan itu merupakan bagian dari program Solar Light Power Distribution yang sejatinya elaborasi dari kegiatan corporate social responsibility sang induk usaha Energizer Holdings dengan tagline That’s PositivEnergy.

Dijelaskan pula, kegiatan corporate social responsibility Energizer Holdings dimulai sejak empat tahun silam, dengan tujuan membantu masyarakat pedesaan di seluruh dunia yang dinilai masih memiliki keterbatasan listrik.

Bersamaan dengan itu, program Solar Light Power Distribution juga merupakan kelanjutan dari kegiatan Energizer Night Race yang telah dilangsungkan pada medio Juli 2014 di Jakarta.

Perlu diketahui, pada tahun lalu, bantuan berupa produk yang sama juga sudah dilakukan kepada masyarakat di wilayah Tambun, Bekasi. Ketika itu, Energizer Indonesia membagikan sekitar 1.200 lampu solar LED.

Berita-Bisnis mencatat, di pasar domestik, Energizer Indonesia dikenal luas sebagai produsen baterai merek Eveready serta Energizer.

Di sisi lain, Energizer Indonesia juga merambah segmen personal care melalui beragam produk, antara lain, Schick (pisau cukur), Skintimate, Playtex plus Banana Boat (tabir surya).

Dan, khusus untuk brand Eveready, baterai ukuran sedang (AA) dan ukuran kecil (AAA) disebut sebagai kontributor utama penjualan lini bisnis baterai Energizer Indonesia, sampai saat ini.

Dalam operasionalnya, produksi baterai Eveready keluaran Energizer Indonesia dilakukan di Cimanggis, Depok. Sementara itu, baterai merek Energizer diproduksi di Singapura. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

MANDIRI MEMIMPIN DI BISNIS KARTU KREDIT
DATA BISNIS

MANDIRI MEMIMPIN DI BISNIS KARTU KREDIT

(Berita-Bisnis) - Target yang dipasang itu sekilas tampak ambisius. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BNI) ingin meraih 550 ribu...
PERKUAT PENETRASI, NUSANTARA SEJAHTERA RAYA RILIS CINEMA XXI TRANSMART CARREFOUR KUBU RAYA
BERITA

PERKUAT PENETRASI, NUSANTARA SEJAHTERA RAYA RILIS CINEMA XXI TRANSMART CARREFOUR KUBU RAYA

(Berita-Bisnis) - Tak jauh beda dengan pengalaman tahun lalu, perjalanan usaha PT Nusantara Sejahtera Raya tahun ini masih tetap diwarnai...
TOYOTA BERIKAN DISKON UNTUK KIJANG KAPSUL HINGGA AKHIR TAHUN
BERITA

TOYOTA BERIKAN DISKON UNTUK KIJANG KAPSUL HINGGA AKHIR TAHUN

(Berita-Bisnis) - Kendati rutin meluncurkan model baru, PT Toyota Astra Motor tetap tak melupakan para pelanggan lamanya. (lebih…)
INTERCONTINENTAL LEBARKAN SAYAP HOLIDAY INN EXPRESS DI JAKARTA
BERITA

INTERCONTINENTAL LEBARKAN SAYAP HOLIDAY INN EXPRESS DI JAKARTA

(Berita-Bisnis) - Pernyataan yang diungkapkan oleh InterContinental Hotels Group Plc. baru-baru ini, bahwa Holiday Inn Express adalah salah satu merek...
USUNG KONSEP 4 IN 1, TRANSMART CARREFOUR HADIR DI SUKOHARJO
BERITA

USUNG KONSEP 4 IN 1, TRANSMART CARREFOUR HADIR DI SUKOHARJO

(Berita-Bisnis) - Dengan mengusung konsep 4 in 1 (berbelanja, bersantap, bermain, menonton), PT Trans Retail Indonesia pun resmi membuka gerai...
AKR RANGKUL HILTON KELOLA HOTEL DI SIGNATURE GALLERY SURABAYA
BERITA

AKR RANGKUL HILTON KELOLA HOTEL DI SIGNATURE GALLERY SURABAYA

(Berita-Bisnis) - Dalam pandangan PT AKR Land Development, pengembangan hotel di sebuah superblok, tampaknya bukanlah sekedar untuk memenuhi kebutuhan tempat...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia