• BERANDA
  • BERITA
  • INCAR PELANGGAN BARU INDIHOME, TELKOM TAWARKAN INDIHOME MOVIE MANIA CARD

INCAR PELANGGAN BARU INDIHOME, TELKOM TAWARKAN INDIHOME MOVIE MANIA CARD

Digelar sejak awal April 2014 hingga akhir tahun ini. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Kendati bermuatan tiga layanan (telepon rumah, Speedy, UseeTV Cable) serta diklaim sebagai solusi pendukung digital lifestyle rumah tangga, toh laju produk Indonesia Digital Home (InDiHome) sepertinya memerlukan ‘amunisi’ baru agar bisa berlari kencang.

Itu pula sebabnya, PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) baru-baru ini merilis InDiHome Movie Mania Card yang ditujukan khusus kepada para pelanggan baru InDiHome.

Kata Jemi Confido, Vice President Consumer Marketing & Sales Telkom, pelanggan anyar InDiHome yang mendaftar via Plasa Telkom, telepon ke 147 atau melalui shop.telkom.co.id, dipastikan bakal memperoleh InDiHome Movie Mania Card dengan fasilitas 4 kali nonton film gratis di seluruh jaringan bioskop 21 dan XXI.

Adapun film yang dimaksud, antara lain, adalah Captain America “The Winter Solider”, The Amazing Spiderman 2, X-MEN “Days of Future Past”, Disney’s Maleficient, Transformers: Age of Extinction, Guardians of the Galaxy, dan The Hobbit: There and Back Again.

Telkom juga menginformasikan bahwa program InDiHome Movie Mania Card tadi digelar sejak awal April 2014 hingga akhir tahun ini.

Dalam catatan Berita-Bisnis, Telkom merilis InDiHome mulai medio April tahun lalu serta dijajakan dengan banderol harga mulai dari Rp 125 ribu hingga Rp 5,5 juta per paket.

Dan, sampai akhir Agustus 2013, Telkom mengklaim sudah berhasil menghimpun sekitar 15 ribu pelanggan InDiHome.

Sementara sampai akhir medio Desember lalu, angka itu diproyeksikan mencapai 100 ribu pengguna, salah satunya bersumber dari wilayah pemasaran Sulawesi Selatan yang diprediksi mencapai 2.500 pelanggan.

Sedangkan dia area komersil Balikpapan dan sekitarnya, Telkom berambisi menjaring 189 ribu pelanggan InDiHome sampai akhir tahun ini.

Telkom pun pernah mengungkapkan, selama tahun ini, pihaknya akan terus menggenjot upaya akusisi pelanggan baru hingga satu sampai dua juta pelanggan di seluruh Indonesia.

Itu berarti InDiHome Movie Mania Card adalah ‘amunisi’ baru yang diharapkan mampu mendukung pencapaian target tersebut. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

TAHAP PERTAMA, FITFLOP AKAN HADIR DI KUNINGAN CITY
BERITA

TAHAP PERTAMA, FITFLOP AKAN HADIR DI KUNINGAN CITY

(Berita-Bisnis) - Konsumen Indonesia yang selalu menginginkan produk gaya hidup modern tampaknya menjadi sasaran berikutnya bagi FitFlop. (lebih…)
SAMBUT CANTON FAIR, AGODA BERIKAN PENAWARAN MENARIK
BERITA

SAMBUT CANTON FAIR, AGODA BERIKAN PENAWARAN MENARIK

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka memanfaatkan momentum membanjirnya para pengunjung Pameran Ekspor dan Impor China yang ke-115 di Guangzhou, yang akan...
22 MEASUREMENTS IN BUSINESS & MARKETING
EVENT

22 MEASUREMENTS IN BUSINESS & MARKETING

By FRONTIER EDUCATION (lebih…)
7 ELEVEN TETAP GELAR PROGRAM SOSIAL
BERITA

7 ELEVEN TETAP GELAR PROGRAM SOSIAL

(BeritaBisnis) - Tahun depan, gerai 7-Eleven akan tetap melanjutkan program sosial yang telah digelar selama ini.Program tersebut adalah pemotongan keuntungan...
TUJUH TAHUN, GRAHAWITA SANTIKA KELOLA 34 AMARIS HOTEL
BERITA

TUJUH TAHUN, GRAHAWITA SANTIKA KELOLA 34 AMARIS HOTEL

(Berita-Bisnis) - Kiprah PT Grahawita Santika di pentas bisnis hospitality di Indonesia tampaknya semakin melaju dengan pesat. Khususnya, sebagai pengelola...
SURABAYA MERCUSUAR INDONESIA BANGUN HOTEL DAFAM INTERNATIONAL AIRPORT YOGYAKARTA
BERITA

SURABAYA MERCUSUAR INDONESIA BANGUN HOTEL DAFAM INTERNATIONAL AIRPORT YOGYAKARTA

(Berita-Bisnis) - Tak dapat dimungkiri, walau diwarnai aroma persaingan yang semakin ketat belakangan ini, pentas bisnis hospitality di pasar domestik...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia