• BERANDA
  • BERITA
  • DENGAN VINTAGE, TRANSMARCO GENJOT PENJUALAN HUSH PUPPIES

DENGAN VINTAGE, TRANSMARCO GENJOT PENJUALAN HUSH PUPPIES

Identik dengan fesyen bergaya kasual. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Sulit untuk ditampik, seiring pesatnya perkembangan teknologi informasi maupun daya beli, perilaku konsumen pun berkembang sangat dinamis akhir-akhir ini.

Tak terkecuali yang merebak di segmen muda. Bahkan, acap terjadi, segmen yang satu ini memperlihatkan dinamika yang mau tidak mau menjadi perhatian utama bagi para pebisnis, khususnya yang mengincar golongan ini.

Dalam hal ini, langkah yang ditempuh oleh PT Transmarco -peritel produk fesyen merek Hush Puppies- layak untuk disimak.

Buktinya, dengan menerapkan konsep vintage yang dicerminkan dengan penggunaan ornamen kayu di berbagai sisi gerai, Transmarco baru saja membuka kembali gerai Hush Puppies yang terletak di pusat perbelanjaan Festival Citylink yang berlokasi di kawasan Jl. Peta, Suka Asih, Bandung, Jawa Barat.

Kata Marketing Executive Hush Puppies, Randi Irawan, penampilan yang lebih besar dan modern tersebut, sesungguhnya tak lepas dari upaya pihaknya untuk membuat para pelanggan lebih betah di gerai Hush Puppies Festival Citylink Bandung.

Harapannya, tambahnya, semua produk yang dipajang di gerai itu -pakaian, celana, sepatu, tas- bisa menarik minat para pengunjung pria serta wanita, dan akhirnya mau membeli.

Transmarco menegaskan, Hush Puppies -merek yang bernaung di bawah Wolverine World Wide, salah satu produsen produk kasual dan formal terbesar di dunia- identik dengan fesyen bergaya kasual serta menyasar segmen remaja hingga dewasa.

Patut diketahui, hingga kini, Transmarco menghadirkan 64 gerai Hush Puppies yang mayoritas beroperasi di dalam pusat perbelanjaan menengah ke atas di Indonesia.

Dan, pada medio Juni lalu, Transmarco telah membuka dua gerai anyar Hush Puspies yang terletak di Mal SKA Pekanbaru dan di Mal Paragon Semarang.

Khusus untuk wilayah pemasaran Semarang, gerai itu terbilang sebagai gerai ke-2 Hush Puppies setelah sebelumnya dibuka di mal yang sama. Namun, berbeda dengan gerai pertama, gerai baru ini hanya menawarkan produk pakaian.

Berita-Bisnis mencatat, sampai saat ini, Jakarta-Banten-Depok-Bekasi masih merupakan wilayah utama pemasaran beragam produk merek Hush Puppies lantaran di area komersil ini tak kurang dari 25 gerai dibuka. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

CORPORATE COMMUNICATION MANAGEMENT
EVENT

CORPORATE COMMUNICATION MANAGEMENT

By IntiPesan Pariwara (lebih…)
JUANDA, THE BEST AIRPORT OF THE YEAR 2011 VERSI BUMN
BERITA

JUANDA, THE BEST AIRPORT OF THE YEAR 2011 VERSI BUMN

(BeritaBisnis) - Bandara Internasional Juanda Surabaya meraih penghargaan sebagai The Best Airport of The Year 2011 versi Kementerian Badan Usaha...
RAMBAH BISNIS KESEHATAN, LINTASARTA KENALKAN e-HEALTH
BERITA

RAMBAH BISNIS KESEHATAN, LINTASARTA KENALKAN e-HEALTH

(Berita-Bisnis) - Menjamurnya rumah sakit baru di seluruh Indonesia belakangan ini, pada akhirnya mengundang pebisnis lain juga untuk memanfaatkan momentum...
MULAI APRIL 2018, SAHID KELOLA SAHID T-MORE KUPANG
BERITA

MULAI APRIL 2018, SAHID KELOLA SAHID T-MORE KUPANG

(Berita-Bisnis) - Reputasi PT Sahid International Hotel Management and Consultant -populer dengan label Sahid Hotels & Resorts- di pentas bisnis...
SAAT INI, 57 STUDIO NUSANTARA SEJAHTERA RAYA BEROPERASI DI 13 TRANSMART DAN TSM
BERITA

SAAT INI, 57 STUDIO NUSANTARA SEJAHTERA RAYA BEROPERASI DI 13 TRANSMART DAN TSM

(Berita-Bisnis) - Medio Juni, dua tahun silam, PT Nusantara Sejahtera Raya -pengelola gerai bioskop Cinema 21/Cinema XXI, The Premiere, IMAX-...
TINGKATKAN TRANSAKSI GERAI SPBU-NYA, SHELL SEDIAKAN FIAT
BERITA

TINGKATKAN TRANSAKSI GERAI SPBU-NYA, SHELL SEDIAKAN FIAT

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka mengerek volume dan nilai transaksi penjualan gerai Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum/SPBU-nya, PT Shell Indonesia -pengelola...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia